“Pemeliharaan berkelanjutan setelah penanaman, kami berkomitmen untuk terus merawat pohon-pohon mangrove ini dan memastikan pertumbuhannya yang sehat,” ungkapnya.
Dengan tindakan nyata ini, Paguyuban Purna Polwan Polda Jatim ingin berkontribusi dalam menjaga kelestarian alam dan mendukung pengembangan ekowisata yang berkelanjutan. Mari bersama-sama menjaga Ekowisata Mangrove Wonorejo sebagai warisan alam berharga yang akan kita wariskan kepada generasi mendatang.
Pengelola Ekowisata Mangrove, Joko Suwondo, menjelaskan, kegiatan yang tadi dilaksanakan dengan menanam pohon mangrove dan bersih-bersih sampah plastik ini tidak terlepas dari kepedulian masyarakat.
“Hari ini sungguh berbahagia saya kedatangan Polwan tunai tugas Polda Jatim yang masih peduli dan masih aktif mendorong kelestarian lingkungan hidup dengan membersihkan sampah plastik nggak tanggung dengan tangan kotor tetap beliau-beliau semangat melaksanakan memungut ratusan sampah plastik di area hutan mangrove,” ungkap Joko Suwondo.
“Tidak hanya itu, tanam pohonnya ada sekitar 800 karena memang keterbatasan bibit yang ada rencananya beliau ingin menanam 2.000 mangrove, cuman stok kami terbatas. Minggu depan baru datang banyak bibit pohon mangrove,” jelasnya.
Untuk edukasi masyarakat terkait banyaknya plastik sampah, Joko mencantumkan tanda “Jangan buang sampah sembarangan,” karena akibat dari membuang sampah sembarangan, bisa merusak ekosistem, khususnya plastik itu yang sulit untuk diurai,
“Alhamdulillah hari ini ibu-ibu dengan ketuanya mengambil sampah macam-macam plastik dan mendapatkan cukup banyak sampah dari hasil pemungutan beliau-beliau tadi,” tambahnya.
Load more