Namun sesampainya di lokasi, tiba-tiba ada pejalan kaki yang hendak menyebrang jalan. Karena jarak sudah dekat, sopir pikap banting kemudinya ke kiri untuk menghindari penyebrang jalan.
"Akibatnya mobil menabrak tiang listrik yang berada di jembatan Klayatan cukup keras hingga kedua kaki baik sopir maupun kernetnya terjepit bodi pikap," bebernya.
Kedua korban setelah dievakuasi langsung dilarikan ke UGD RSSA Kota Malang untuk mendapatkan perawatan.
Sementara Kanit Gakkum Satlakalantas Polres Malang, AKP Yulian Putra saat dikonfirmasi awak media membenarkan adanya kecelakaan tunggal di jembatan Klayatan Gang 3 Sukun Kota Malang.
"Benar, petugas piket Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota sudah di lokasi dan masih melakukan olah TKP," singkatnya. (eco/hen)
Load more