Bangkalan, tvOnenews.com - Sebuah kapal kargo Manna yang bersandar di area ben dock yard di sisi barat wilayah Pelabuhan Kamal Kabupaten Bangkalan Madura, terbakar. Kobaran api terlihat terus menyala dan mengepul di tengah badan kapal kargo, membuat para pekerja di kompleks perbaikan kapal milik PT Ben Santoso Kabupaten Bangkalan, panik.
"Kapal saat Ben Santosa adanya Percikan api itu dari pekerjaan las. Api itu kemudian menyebabkan membesar yang besar," tuturnya (19/9).
Lanjut Multazam sejumlah mobil pemadam kebakaran dari wilayah Bangkalan maupun Provinsi Jawa Timur diturunkan langsung memadamkan kobaran api.
"Kebakaran semakin membesar, maka mobil pemadam kebakaran dari Bangkalan dibantu dari tim dari yang lain termasuk minta bantuan dari pemadam kebakaran Provinsi untuk berupaya memadamkan api," terangnya.
Ia mengatakan, kebakaran yang terjadi dari malam hari dan sempat api padam. Namun pada pagi hari api kembali menyala dan petugas Pemadam Kebakaran bergerak untuk memadamkan.
"Pada malam hari sekitar 4 jam api kita bisa padamkan. Pada esok harinya kami kembali memadamkan kobaran api. Sekitar 5 jam api kemudian bisa dipadamkan kembali," pungkasnya.
Meski kobaran api membakar sejumlah bagian kapal pengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM), para pekerja selamat dari peristiwa tersebut. (fds/hen)
Load more