LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kebakaran TPA Tlekung, Malang
Sumber :
  • edi cahyono

Kebakaran Lahan TPA Tlekung Batu Masih Belum Dapat Dipadamkan, Ini Penyebabnya

Kebakaran di TPA di Desa Tlekung, Junrejo, Kota Batu, yang hampir 20 jam lebih membakar gunung sampah seluas 1000 meter persegi, menyebabkan asap hitam tebal

Minggu, 22 Oktober 2023 - 15:10 WIB

Batu, tvOnenews.com - Kebakaran di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) yang ada di Desa Tlekung, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, yang hampir 20 jam lebih membakar gunung sampah seluas 1000 meter persegi, menyebabkan asap tebal hitam dan putih yang hampir menutupi di desa sekitaran TPA Tlekung dan Jalur Lingkar Barat (Jalibar) Kota Batu, Sabtu (21/10).

Kepala Dinas Damkar Kota Batu Supriyanto mengatakan, api pertama kali terlihat pada Jumat siang sekitar pukul 12.30 WIB, kepulan asap ini dilihat oleh warga setempat setelah melaksanakan ibadah Salat Jumat.

Ia mengatakan jika api muncul dari lereng gunung sampah yang tidak jauh dari sungai kering di TPA Tlekung. Akibat musim kemarau, api dengan mudah menjalar hingga ke puncak gunung sampah.

“Setelah mendapatkan laporan sekitar pukul 12.45 WIB, petugas langsung datang ke lokasi dengan menggunakan satu unit mobil pemadam," ujar Supriyanto, Sabtu (21/10).

"Melihat kondisi semakin meluas akhirnya kami tambah satu mobil suplai. Tetapi karena kapasitas outputnya lebih besar dibanding inputnya akhirnya dibantu mobil Dinas Lingkungan Hidup sejumlah dua unit tangki," sambungnya.

Baca Juga :

Untuk memperluas jangkauan pemadaman api yang membakar tumpukan sampah tersebut, pihaknya kembali menambah armada pemadam kebakaran. Kemudian, ada kurang lebih 36 personel yang diterjunkan.

Lokasi kebakaran yang merupakan gunungan sampah tersebut, kata dia, dikhawatirkan menimbulkan banyak asap yang bisa mengganggu proses pemadaman, karena berpotensi membuat para pemadam kesulitan bernafas.

"Masing-masing regu melakukan pemadaman sekitar empat jam, kemudian akan kami gantikan. Karena banyak CO2, berbahaya kalau tidak membawa masker yang memadai,” ujarnya.

Susahnya proses pemadaman hingga membuat beberapa petugas gabungan harus dirawat di luar TKP kebakaran akibat kekurangan oksigen.

Sampai saat ini api masih nampak membara, pihak pemadam kebakaran dan BPBD Kota Batu. Perkiraan lahan yang terbakar mencapai 1.000 meter persegi.

"Jadi karena hot spot meluas hingga 1000 meter persegi, maka tidak mungkin bisa dipadamkan dalam beberapa hari ini," terangnya.

Terkait dengan kendala pemadaman, lanjutnya, angin yang kencang dan tebalnya tumpukan sampah membuat pemadam harus benar-benar memastikan air masuk hingga ke dalam supaya sampah yang sudah dipadamkan tidak kembali terbakar.

"Kendalanya arah angin. Sistem yang digunakan untuk memadamkan kebakaran seperti ini seharusnya menggunakan sistem injeksi," beber Supriyanto.

Caranya dengan menancapkan moncong pipa air ke dalam tumpukan sampah, sehingga air akan menyebar sendiri ke dalam tumpukan sampah. Sistem pemadaman ini sama seperti saat memadamkan kebakaran pada lahan gambut.

"Karena meskipun terlihat api ada di luar, sebenarnya di dalam tumpukan sampah ini juga ada kebakaran yang tak terlihat. Jadi meskipun yang di luar dipadamkan, api akan muncul lagi karena sebenarnya masih ada api di dalam tumpukan sampah ini," bebernya.

Untuk penyebab pasti kebakaran, petugas belum bisa memastikan. Bisa karena kelalaian atau api alami yang timbul dari hasil proses pembusukan bakteri yang menimbulkan kalor atau panas suhu 80-90 derajat, kemudian bertemu gas metan ditunjang cuaca panas. 

"Itu juga bisa menjadi salah satu pemicu kebakaran TPA Tlekung. Namun terpenting bagaimana sekarang memadamkan api atau mencegah api meluas," pungkasnya.

Sementara itu, Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai mengatakan selain memadamkan api pihaknya juga melakukan upaya penanganan kesehatan di wilayah sekitar lokasi. (eco/far)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Raih Kekalahan Dua Laga Beruntun, Pelatih Bali United Bakal Evaluasi Skuad usai Kandas dari Dewa United

Raih Kekalahan Dua Laga Beruntun, Pelatih Bali United Bakal Evaluasi Skuad usai Kandas dari Dewa United

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, mengaku bakal melakukan evaluasi selepas kandas di markas Dewa United.
Lirik Lagu Sudden Shower yang Dinyanyikan Byeon Woo Seok di MAMA Awards 2024, Aslinya OST Drakor yang Dinyanyikan Band Fiksi!

Lirik Lagu Sudden Shower yang Dinyanyikan Byeon Woo Seok di MAMA Awards 2024, Aslinya OST Drakor yang Dinyanyikan Band Fiksi!

Byeon Woo Seok kembali membuat heboh jagat maya, karena menyanyikan lagu "Sudden Shower", OST drakor Lovely Runner, di MAMA Awards 2024. Lagu tersebut aslinya..
Bursa Transfer: Fiorentina Siap Saingi Inter Milan demi Bintang Buangan AC Milan

Bursa Transfer: Fiorentina Siap Saingi Inter Milan demi Bintang Buangan AC Milan

Dua klub Liga Italia yakni Inter Milan dan Fiorentina bakal saling sikut memperebutkan tanda tangan gelandang Timnas Italia, Daniel Maldini di bursa transfer.
Jayden Oosterwolde Belum Tergoda Tawaran Naturalisasi dari PSSI untuk Memperkuat Timnas Indonesia, Singgung Soal Eliano dan Tijjani Reijnders

Jayden Oosterwolde Belum Tergoda Tawaran Naturalisasi dari PSSI untuk Memperkuat Timnas Indonesia, Singgung Soal Eliano dan Tijjani Reijnders

Pemain Keturunan Jayden Oosterwolde bicara peluang untuk dinaturalisasi dan memperkuat Timnas Indonesia seperti Eliano Reijnders yang merupakan teman akrabnya.
Kampanye Akbar, Fitri - Nandriani Janjikan Pendidikan Gratis dan Siapkan 6 Ribu Lapangan Kerja

Kampanye Akbar, Fitri - Nandriani Janjikan Pendidikan Gratis dan Siapkan 6 Ribu Lapangan Kerja

Pasangan calon Wali Kota dan Wawako Palembang, nomor urut 1 Fitrianti Agustinda dan Nandriani Octarina, menggelar kampanye akbar di pelataran Benteng Kuto Besak
Baca Doa Pelunas Utang ini Usai Shalat Subuh agar Rezeki Datang Meletup-letup, Habib Novel Alaydrus Sebut dari Rasulullah SAW

Baca Doa Pelunas Utang ini Usai Shalat Subuh agar Rezeki Datang Meletup-letup, Habib Novel Alaydrus Sebut dari Rasulullah SAW

Habib Novel Alaydrus membagikan bacaan sederhana doa pelunas utang yang dibaca seusai menunaikan shalat Subuh. Amalan ini menjadi solusi kembali diguyur rezeki.
Trending
Terganjal Aturan FIFA, Australia Alami Nasib Apes Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Terganjal Aturan FIFA, Australia Alami Nasib Apes Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jelang hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 tahun depan, Australia dapat satu kabar buruk lantaran tak bisa diperkuat pemain idaman mereka.
Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Terungkap AKP Ulil Ryanto Anshar yang jadi korban polisi tembak polisi di Solok Selatan, Sumbar berencana untuk menikahi kekasihnya di tahun depan. Sayangnya..
Setelah Dor AKP Ulil, AKP Dadang Berniat Sikat Kapolres Solok Selatan

Setelah Dor AKP Ulil, AKP Dadang Berniat Sikat Kapolres Solok Selatan

Solok Selatan, AKP Ryanto Ulil Anshar, ia diduga melanjutkan serangannya ke rumah dinas Kapolres Solok Selatan, AKBP Arief Mukti. 
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Keutamaan besar shalat qabliyah Subuh datangkan pahala dan kebaikan lebih dari dunia seisinya. Ustaz Adi Hidayat (UAH) membagikan tempat terbaik pelaksanaannya.
Kekasih Seorang Polwan, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi akan Menikah dan Naik Pangkat pada 2025, Ini Sosok Calon Istrinya

Kekasih Seorang Polwan, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi akan Menikah dan Naik Pangkat pada 2025, Ini Sosok Calon Istrinya

Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshar korban tewas polisi tembak polisi akan menikah dengan Polwan tahun depan, ini sosok calon istrinya...
Mulai Sekarang Tolong Baca Surat ini Ketika Shalat Tahajud, Rezeki Seketika Mengalir ke Dompet Kering, Ustaz Adi Hidayat Bilang…

Mulai Sekarang Tolong Baca Surat ini Ketika Shalat Tahajud, Rezeki Seketika Mengalir ke Dompet Kering, Ustaz Adi Hidayat Bilang…

Tolong mulai malam nanti baca surat ini secara rutin saat shalat tahajud apabila ingin rezeki mengalir deras. Ustaz Adi Hidayat bilang kalau surat ini ampuh un
Selengkapnya
Viral