Surabaya, tvOnenews.com - Tim Kampanye Daerah (TKD) Jawa Timur, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka siap memenangkan pasangan calon presiden nomor urut 2 pada Pilpres 2024.
Sosialisasi program makan siang (maksi) dan susu gratis, serta bantuan gizi untuk anak dan ibu hamil di berbagai titik di Kota Pahlawan pada hari pertama, kampanye Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Salah satunya terlihat di RW 10 Jalan Prabowo Pasar, Kelurahan Sidotopo, Kecamatan Semampir, Surabaya.
Ketua TKD Surabaya Cahyo Harjo Prakoso mengatakan, agenda ini merupakan tindak lanjut program Prabowo-Gibran untuk peningkatan gizi penerus bangsa dengan memberikan makan siang dan susu gratis untuk anak sekolah dan ibu hamil.
Hari ini secara serentak, TKD di seluruh Indonesia melaksanakan kegiatan berbagi dan mensosialisasikan makan siang dan susu gratis kepada anak-anak sekolah dan ibu hamil,” ujar Cahyo di lokasi, Selasa (28/11).
Cahyo menambahkan, bagi susu dan makan siang gratis ini merupakan komitmen Prabowo–Gibran untuk mencerdaskan anak bangsa. Pun, juga menjadi salah satu program strategis paslon nomor urut dua tersebut.
“Jangan ada lagi anak-anak yang kekurangan nutrisi. Kita harus menyiapkan generasi muda yang kuat dan siap berkompetisi,” ujar pria yang juga menjabat Ketua DPC Gerindra Surabaya ini.
Menurut Cahyo, generasi muda yang kuat merupakan kunci utama menjadi negara yang hebat, kuat dan mampu berkompetisi secara global. Untuk itu, Prabowo–Gibran menginisiasi pemberian susu dan makan siang gratis kepada anak sekolah, pesantren dan ibu hamil.
“jika pak Prabowo dan Mas Gibran diberi amanah memimpin bangsa Indonesia targetnya adalah membawa Indonesia sebagai bangsa yang kaya dan sejahtera, bebas stunting menuju Indonesia maju dan siap berkompetisi dengan bangsa-bangsa yang lain,” ujar politisi muda ini.
Selain itu, Cahyo juga mengajak masyarakat Surabaya untuk menyambut Pemilu 2024 dengan suasana penuh rasa kegembiraan, mengutamakan persatuan dan kesatuan.
“Pemilu merupakan satu rutinitas lima tahunan yang harus dilaksanakan dengan riang gembira,” ujar dia.
Meski demikian, kata dia, pesta demokrasi ini juga memiliki peran penting. Karena akan melahirkan seorang pemimpin di 14 Februari 2024 yang akan menentukan langkah bangsa menuju Indonesia emas 2045.
“Mari kita sambut pesta demokrasi ini dengan riang gembira yang santuy yang sejuk dan mengedepankan nilai kesatuan kita yaitu negara kesatuan republik Indonesia,” kata Cahyo yang juga Caleg DPRD Provinsi dapil Jatim 1.
Sementara, salah satu perwakilan TKD Surabaya, Dwi Wijayanto menyatakan sebagai seorang dokter, dia ingin memberikan edukasi kepada masyarakat terhadap pentingnya kesadaran untuk hidup sehat.
Maka dari itu, pemilik klinik di daerah manyar Surabaya ini memastikan, akan fokus membenahi Kota Surabaya terutama dalam bidang kesehatan.
“Dengan kesehatan yang baik, maka akan lahir generasi-generasi yang baik,” ujar Dwi Wijayanto, Caleg Dapil 2 Kota Surabaya ini.
TKD Prabowo-Gibran bertekad selama kampanye nantinya akan lebih fokus untuk memberikan bantuan terutama makanan bergizi dan susu di kawasan masarakat tidak mampu untuk membantu pemerintah dalam memberantas stunting. (zaz/far)
Load more