Surabaya, tvOnenews.com - Melakukan safari politik di Jawa Timur, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep bertemu fungsionaris daerah partai dan juga sejumlah pemuka agama di Surabaya.
Saat bertemu awak media Kaesang mengomentari soal agenda tidak adanya agenda debat bagi cawapres oleh KPU RI.
Kaesang menilai debat khusus calon wakil presiden (cawapres) 2024 itu perlu diadakan.
Meskipun ia mengaku sebagai partai pendukung pasangan calon Prabowo-Gibran siap mematuhi keputusan KPU tersebut.
“Kami ngikut apa kata KPU aja, diadakan ya ayo, gak diadakan ya udah. Ya kalau lebih baik diadakan saja, biar seru,” jelas Kaesang Sabtu (2/12/2023).
Tapi ia mengaku siap sebagai partai pendukung jika Gibran, kakaknya, sebagai cawapres Prabowo, jadi diberi ruang debat khusus cawapres.
Load more