Sementara itu dalam menyerap aspirasi pedagang ini, Siti Atikoh mengaku akan menyampaikan keluhan para pedagang kepada suaminya Ganjar Pranowo dan Tim untuk menjadi bahan evaluasi yang menjadi visi misi pasangan Ganjar-Mahfud.
“Memang pantauan di lapangan harga sembako masih relatif tinggi ya, tapi sebagian sudah berangsur turun. Seperti tadi ada bawang merah, putih, beras minyak goreng dan juga cabai.” ujar Siti Atikoh.
Siti mengaku perlunya evaluasi pada regulasi harga dan kebijakan mulai dari tingkat petani, biaya perjalanan barang dan jasa hingga sampai ke pasar.
Sehingga salah satu antisipasinya jika stok sembako di tingkat produsen menipis akibat cuaca buruk ataupun keterlambatan pasokan, maka masih ada stok di gudang pemerintah daerah yang dikeluarkan agar bisa menekan kenaikan harga.
“ Kenaikan sembako ini jika tidak segera teratasi maka akan berdampak pada kenaikan harga pada komoditi lainya, seperti buah-buahan, pakaian, sayuran,” ucapnya.
“Yang jelas tuntutan mereka (pedagang) fear sih ya, yaitu kestabilan harga, itu aja sih, karena jika harga kebutuhan pokok naik, lainya akan naik juga,” tutup Atikoh.
Usai blusukan ke Pasar Besar Madiun, Siti Atikoh Ganjar Pranowo berencana melanjutkan safari politiknya ke Kabupaten Ponorogo dan Pacitan.
Load more