"Tadi pas datang dibukakan pintu anaknya dan mendapati aroma busuk dari jenazah korban yang sudah meninggal lebih dari satu hari," ungkapnya.
Sementara itu, Wahyudi, tetangga korban yang turut memeriksa korban mengaku bahwa korban memang jarang sekali bersosialisasi, jadi dirinya tidak tahu ada peristiwa ini.
"Korban sejak tinggal jarang sekali bersosialisasi dengan tetangga," ungkapnya.
Korban diduga sudah meninggal selama beberapa hari dan anak korban yang masih di bawah umur tinggal bersama jenazah korban.
"Sari pengakuan anak korban, korban sudah meninggal sejak hari Rabu (20/12)," ungkapnya.
Kapolsek Kota Ponorogo, Iptu Muhammad Sahid saat dikonfirmasi sejumlah media mengatakan, bahwa jenazah korban telah dibawa ke RSUD dr. Harjono Ponorogo untuk pemeriksaan lebih lanjut.
"Untuk pemeriksaan lebih lanjut kita bawa ke rumah sakit untuk mendapatkan keterangan," kata Sahid.
Load more