LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Proyek Penelitian UTM dengan RMIT dan New Castle University
Sumber :
  • tim tvone - tim tvone

Khofifah Apresiasi Proyek Penelitian UTM dengan RMIT dan New Castle University

Khofifah sambut baik proyek penelitian 'Menuai Harapan: Energi Terbarukan, air bersih, dan garam berkualitas untuk Komunitas Petani Garam Madura

Kamis, 22 Februari 2024 - 14:56 WIB

Bangkalan, tvOnenews.com - Gubernur Jawa Timur periode 2019-2024 Khofifah Indar Parawansa menyambut baik proyek penelitian bertajuk 'Menuai Harapan: Energi Terbarukan, air bersih, dan garam berkualitas untuk Komunitas Petani Garam Madura melalui budidaya rumput laut' yang diluncurkan di kampus Universitas Trunojoyo Madura (UTM) Bangkalan, Kamis (22/2). 

Khofifah yang hadir dan didapuk sebagai tokoh pembangunan Jatim ini optimis bahwa proyek kerjasama antara Universitas Trunojoyo Madura dengan Newcastle University dan RMIT University Australia, serta Kementerian KKP ini akan mendorong kesejahteraan masyarakat Madura, khususnya para petani garam. Serta juga akan menjadi solusi permasalahan air bersih bagi masyarakat Madura di kawasan pesisir.

"Kami sangat mengapresiasi dan mendukung proyek ini karena mengintegrasikan antara budidaya rumput laut, pertanian garam dan pembangkit listrik tenaga surya. Kami optimis proyek ini akan menghasilkan rumput laut dan garam berkualitas tinggi, air minum, serta energi listrik yang dapat meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan petani garam di Madura," tegas Khofifah. 

Terlebih proyek ini juga mendapatkan dukungan sepenuhnya dari dana hibah Knowledge Partnership Platform Australia Indonesia (KONEKSI). Menurut Khofifah, hal ini merupakan perwujudan kongkrit kolaborasi antara lembaga pemerintah dan masyarakat dua negara untuk mengatasi tantangan masa kini dan mempromosikan pembangunan berkelanjutan.

Lebih lanjut Khofifah mengatakan bahwa rumput laut terkenal karena menyerap dan menyimpan karbon dioksida atmosfer, serta meningkatkan kualitas air laut. 

Baca Juga :

Meskipun penelitian tentang penggunaan budidaya rumput laut sebagai solusi perubahan iklim semakin meningkat dalam beberapa tahun terakhir, penelitian tentang menghubungkan budidaya rumput laut dengan bentuk kegiatan pertanian lainnya untuk menghasilkan manfaat lingkungan dan sosial-ekonomi masih sedikit.

"Dengan kondisi perubahan iklim yang ekstrem, proyek-proyek yang mendatangkan manfaat bagi lingkungan dan berdampak pada sosial ekonomi sangat dibutuhkan. Maka yang dilakukan dalam penelitian ini mencakup banyak aspek, yang Insyaallah bermanfaat dan meningkatkan taraf hidup masyarakat Madura," tegasnya.

Ia pun menyorot tentang eksplorasi kelayakan integrasi budidaya rumput laut, desalinasi air laut, dan pabrik garam yang dilakukan di proyek ini. Penelitian ini merancang siklus termodinamika organik yang menggerakkan proses osmosis balik guna menghasilkan energi terbarukan, makanan, dan air bersih layak minum sambil menangkap karbon dioksida atmosfer. 

Menurutnya ini adalah bentuk kongkrit dari ilmu terapan yang diimplementasikan guna menjawab permasalahan yang ada di Madura khususnya para petani garam. 

"Ilmu terapan semacam ini sangat dibutuhkan. Untuk itu peranan perguruan tinggi dan juga pemerintah sangat erat khususnya dalam menerapkan keilmuan untuk menjawab permasalahan yang ada di masyarakat," lanjut Khofifah.

Kedepan Khofifah mendorong proyek-proyek berwawasan lingkungan dan pengembangan energi baru terbarukan bisa terus dikembangkan di Jatim. Hal ini dikatakan Khofifah akan turut mendukung target pemerintah untuk mencapai Net Zero Emission di tahun 2060 mendatang.

Diketahui, dalam acara ini juga dihadiri sejumlah tokoh penting, seperti Konsul Jendral Australia, Surabaya, Fiona Hoggart, Perwakilan dari KONEKSI dan juga Rektor UTM. (hen) 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Prediksi Fans Korea Megawati Hangestri Bakal Kalah dari Lee So-young di Big Match IBK Altos Vs Red Sparks

Prediksi Fans Korea Megawati Hangestri Bakal Kalah dari Lee So-young di Big Match IBK Altos Vs Red Sparks

Fans Korea Selatan turut memberikan prediksi laga big match IBK Altos Vs Red Sparks, di mana Megawati Hangestri disebut bakal kalah dari Lee So-young.
Acara HIMSLAW Legal Competition 2024 Rampung Digelar, Diikuti 19 Tim dari Universitas di Indonesia

Acara HIMSLAW Legal Competition 2024 Rampung Digelar, Diikuti 19 Tim dari Universitas di Indonesia

Acara HIMSLAW Legal Competition 2024 resmi digelar dengan diikuti oleh 19 tim.
Pramono-Rano Unggul di Pilkada Jakarta 2024, Anies Baswedan Beri Pesan Ini

Pramono-Rano Unggul di Pilkada Jakarta 2024, Anies Baswedan Beri Pesan Ini

Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memiliki pesan untuk paslon Pramono Anung dan Rano Karno yang saat ini unggul di Pilkada Jakarta 2024. Ini isinya.
Sarwendah Akhirnya Jujur soal Kedekatannya dengan Boy William, hingga Akan Ada Artis yang Gemparkan Publik Akhir Tahun 2024 Kata Denny Darko

Sarwendah Akhirnya Jujur soal Kedekatannya dengan Boy William, hingga Akan Ada Artis yang Gemparkan Publik Akhir Tahun 2024 Kata Denny Darko

Sarwendah akhirnya jujur soal kedekatannya dengan Boy William, hingga ramalan Denny Darko, katanya akan ada artis yang menggemparkan publik di akhir tahun 2024.
Ronaldo KW Bungah Kembali Dipanggil Shin Tae-yong usai Lama Absen dari Timnas Indonesia, Siap Berduet dengan Marselino Ferdinan di Piala AFF 2024 

Ronaldo KW Bungah Kembali Dipanggil Shin Tae-yong usai Lama Absen dari Timnas Indonesia, Siap Berduet dengan Marselino Ferdinan di Piala AFF 2024 

Winger Muangthong United, Ronaldo KW alias Ronaldo Kwateh sangat senang kembali dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia usai lama absen.
Gunung Semeru Sudah Tiga Kali Erupsi pada Hari Ini 30 November 2024

Gunung Semeru Sudah Tiga Kali Erupsi pada Hari Ini 30 November 2024

Gunung Semeru yang berada di perbatasan Kabupaten Lumajang dan Malang, Jawa kembali erupsi pada Sabtu (30/11) pagi.
Trending
Masih Subuh tapi Rezeki Sudah Mengepung dari Segala Penjuru gara-gara Baca Ini Sebelum Shalat Subuh, Kata Buya Yahya...

Masih Subuh tapi Rezeki Sudah Mengepung dari Segala Penjuru gara-gara Baca Ini Sebelum Shalat Subuh, Kata Buya Yahya...

Siapa sangka dengan amalan ringan ini mampu membuka pintu rezeki di subuh hari, Buya Yahya ungkap bacaan untuk buka pintu rezeki di subuh hari, bacaan apakah?
Kevin Diks Cetak Sejarah 'Gila', Nama Timnas Indonesia Berkali-kali Disebut Media Jerman Ternyata...

Kevin Diks Cetak Sejarah 'Gila', Nama Timnas Indonesia Berkali-kali Disebut Media Jerman Ternyata...

Pemain keturunan Maluku Kevin Diks bahkan membuat Timnas Indonesia disorot media Eropa khusunya Jerman berkat penampilan impresifnya dalam membela FC Copenhagen
Federasi Sepak Bola ASEAN Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia Sudah Sejajar dengan Negara Elite Asia hingga Ramal Garuda akan Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola ASEAN Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia Sudah Sejajar dengan Negara Elite Asia hingga Ramal Garuda akan Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) blak-blakan menyebut Timnas Indonesia sudah sejajar dengan negara-negara elite Asia hingga memprediksi skuad Garuda akan juara Piala AFF 2024.
Tanpa Justin Hubner dan Ivar Jenner, Ini Formasi Timnas Indonesia Paling Ideal untuk Hadapi Turnamen Piala AFF 2024

Tanpa Justin Hubner dan Ivar Jenner, Ini Formasi Timnas Indonesia Paling Ideal untuk Hadapi Turnamen Piala AFF 2024

Prediksi formasi Timnas Indonesia jika Justin Hubner dan Ivar Jenner absen karena belum mendapatkan lampu hijau dari klubnya masing-masing untuk bergabung.
Tolong Luangkan 2 Menit Setelah Shalat Subuh Baca Wirid dan Doa dari Rasulullah SAW ini, Mbah Moen Jamin Rezeki Meledak-ledak

Tolong Luangkan 2 Menit Setelah Shalat Subuh Baca Wirid dan Doa dari Rasulullah SAW ini, Mbah Moen Jamin Rezeki Meledak-ledak

Almarhum KH Maimun Zubair alias Mbah Moen pernah menyebut setelah shalat Subuh baca amalan Wirid dan doa dari ajaran Rasulullah SAW ini agar didatangkan rezeki.
Shin Tae-yong Bongkar Kesalahan Terbesar Marselino Ferdinan dalam Kariernya, Gelandang Timnas Indonesia Itu Disebut Lakukan…

Shin Tae-yong Bongkar Kesalahan Terbesar Marselino Ferdinan dalam Kariernya, Gelandang Timnas Indonesia Itu Disebut Lakukan…

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, blak-blakan soal penyebab penurunan permainan Marselino Ferdinan sebelum kembali bangkit di laga kontra Arab Saudi.
Suporter Vietnam Ingatkan Malaysia dan Golden Star Warriors Tak Remehkan Pemain Muda Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Singgung Kekalahan Arab Saudi

Suporter Vietnam Ingatkan Malaysia dan Golden Star Warriors Tak Remehkan Pemain Muda Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Singgung Kekalahan Arab Saudi

Suporter Vietnam kirm peringatan buatan negaranya dan Malaysia untuk tidak meremehkan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, jika tak ingin seperti Arab Saudi.
Selengkapnya
Viral