Surabaya, tvOnenews.com – Penuhi kebutuhan bank darah yang menipis jelang Ramadhan, ratusan karyawan dari berbagai divisi di PT DLU mengikuti donor darah rutin yang digelar di kantor utama perusahaan pelayaran tersebut, dengan tema DLU Peduli Bakti Sosial Donor Darah, di Jalan Kanginan Surabaya, Sabtu (24/2).
Erwin H Poedjono, Direktur Utama PT DLU mengatakan, bakti sosial berupa donor darah selalu dilakukan rutin, setiap tiga bulan sekali.
“Ini dalam rangka memperingati hari ulang tahun PT Dharma Lautan Utama yang ke 48 tahun. Kegiatan donor darah seperti ini selalu digelar setiap tiga bulan sekali,” kata Erwin kepada wartawan.
Selain diikuti oleh karyawan baik laki-laki dan perempuan, jajaran direksi juga turut hadir dan menyumbangkan darahnya. Tampak juga, Bambang Harjo Soekartono (BHS) yang juga owner PT DLU dan pejabat lainnya di perusahaan itu.
Donor darah tersebut dihadiri langsung dan dipimpin oleh dokter Citra dari PMI Kota Surabaya. Selain memberikan selamat di HUT PT DLU, dokter muda itu juga menyampaikan terimakasih atas kepedulian perusahaan pelayaran tersebut menjalankan donor darah.
“Kami mengucapkan terimakasih atas kepedulian seluruh karyawan dan jajaran direksi PT DLU yang mengikuti donor darah ini. Ini kontribusi yang baik untuk menambah stok darah di PMI Kota Surabaya,” kata dokter Citra.
Di kesempatan itu BHS turut menyampaikan pesan moral, dia menegaskan kegiatan donor darah adalah perilaku terpuji untuk membantu meringankan masyarakat khususnya yang membutuhkan darah.
“Kegiatan donor darah ini adalah perbuatan yang terpuji, untuk menolong sesama, selain juga untuk membantu PMI dalam ketersediaan darah,” kata BHS.
BHS, yang juga wakil rakyat terpilih dari Partai Gerindra di Pemilu 2024 untuk daerah pemilihan Jatim I, Surabaya dan Sidoarjo itu berpesan agar semua perusahaan di wilayah Surabaya dan Sidoarjo turut membantu PMI, dengan cara mengajak karyawannya mendonorkan darah.
“Saya mengajak agar perusahaan di wilayah Kota Surabaya dan Sidoarjo untuk mengajak karyawannya mengikuti donor darah. Karena ini sangat penting untuk membantu ketersediaan darah di PMI masing-masing kota/kabupaten,” tegasnya.
Sementara itu dokter Citra, tim pengepul donor darah PMI Kota Surabaya adanya donor darah ini dapat membantu meringankan beban PMI untuk menyediakan ketersediaan bank darah yang selalu meningkat saat puasa terutama di masa lebaran.
“Setiap bulan Ramadhan hingga lebaran kebutuhan darah selalu meningkat sementara ketersediaan darah menurun hal ini disebabkan pendonor menurun saat Ramadhan,” tandasnya. (gol)
Load more