Kediri, tvOnenews.com – Sosok bayi berjenis kelamin laki-laki ditemukan di teras rumah Warga Dusun Templek, Desa Gadungan, Kecamatan Puncu, Kabupaten Kediri. Bayi ditemukan oleh Supiatun saat pulang salat tarawih. Bayi itu diduga baru dilahirkan karena kondisi tali pusar masih menempel dan diduga sengaja dibuang oleh orang tuanya.
Penemuan bayi itu bermula saat Supiatun pulang salat tarawih, saat tiba di depan rumahnya melihat ada kardus yang bergerak-gerak di depan teras rumahnya. Saat dibuka, kardus tersebut ternyata berisi bayi baru dilahirkan.
"Sekitar jam 20.15 WIB telah menerima laporan penemuan bayi yang masih hidup berjenis kelamin laki-laki, yang diduga dibuang oleh orangtuanya di teras rumah milik Supiatun," jelas Kapolsek Puncu AKP Gatot Pesantoro, Senin (18/3).
Lanjut Gatot, setelah mendapat laporan petugas Polsek beserta Unit Opsnal Satreskrim Polres Kediri melakukan penyelidikan, alhasil polisi menemukan orang tua bayi adalah AS (19), warga asal Sumatera selatan yang tinggal di pondok tidak jauh dari lokasi penemuan.
"Kami bersama Opsnal Satreskrim Polres Kediri melakukan penyelidikan hasilnya bahwa disalah satu rumah yang tidak jauh dari lokasi ada santri yang baru saja melahirkan," imbuhnya.
Dari hasil pemeriksaan, AS mengakui jika bayi laki-laki tersebut baru dilahirkan kemudian dibuang di teras rumah warga. Sementara kondisi ibu dan bayi saat ini tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Bhayangkara Kediri.
"Ibu bayi kami bawa ke RS Bhayangkara Kediri untuk mendapt perawatan. Sementara bayai yang ditemukan juga dalam kondisi sehat dan tengah di rawat di RS Bhayangkara," pungkasnya. (min/gol)
Load more