Surabaya, tvOnebews.com – Sedikitnya 15 foto hasil jepret jurnalis perempuan di Indonesia bertajuk “We Work Too”, dipamerkan di salah satu hotel di Surabaya. Foto-foto tersebut menggambarkan sosok perempuan Indonesia yang tangguh dan kuat dalam menghadapi lika-liku kehidupan. Foto human interest tersebut menarik perhatian para pengunjung.
1. Melintasi jembatan kayu - karya Diana Saragih
Dua petani di Kabupaten Ketapang, Kalimatan Barat, melintasi jembatan kayu di atas sungai. Jembatan itu merupakan satu-satuya fasilitas menyeberang sungai, termasuk untuk mengangkut hasil panen mereka,
“Pameran foto ini dilakukan bebarengan dengan Workshop Kekerasan Berbasis Gender Online di 5 kota di Indonesia, untuk semacam pengingat bahwa banyak sekali perempuan-perempuan seperti yang digambarkan di foto, sebenarnya terlupakan, seperti tidak ada di sekitar kita, padahal perempuan-perempuan ini berjasa, berkontribusi dalam kehidupan sehari-hari dari keluarga-keluarga di Indonesia,” jelas Uni Lubis, Ketua Umum FJPI.
2. Nuni Gurki - karya Mafa Yulie
Potret kehidupan perempuan Suku Karo, yang dalam kesehariannya mayoritas adalah petani. Foto ini diambil akhir 2013, sebelum Desa Gurki (Gurukinayan) menjadi salah satu desa terdampak dari bencana Gunung Api Sinabung. Desa Gurki terletak sekitar 3 km dari kaki Gunung Sinabung, dan kini menjadi salah satu desa mati, yang ditinggal oleh penghuninya, dan sebagian besar rumah disana juga sudah habis dilalap api debu vulkanik.
3. Membawa Pakan Ternak - karya Diana Saragih
Seorang perempuan lanjut usia di Pacitan, Jawa Timur, nampak menggendong dedaunan yang diambilnya untuk pakan ternak.
“Karya jurnalis perempuan harus sering ditampilkan, sehingga semakin mewarnai karya-karya jurnalistik di Indonesia,” kata Ahmad Willyanto, Ketua IJTI Jawa Timur.
4. Buruh tani usai panen - karya LIn
Para buruh di Sidoarjo merontokkan bulir padi dari pohonnya. Aktivitas ini menjadi pemandangan khas usai panen.
“Pertamanya dari yang saya lihat foto exhibitionnya unik banget. Kita masyarakat luas belum terlalu mengapresiasi pekerja-pekerja Indonesia, salah satunya jurnalis perempuan Indonesia. Jadi foto exhibition ini bagus untuk membuka pintu pertama untuk mengembangkan karya-karya jurnalis di Indonesia,” ucap Arieshadela, Perwakilan Konjen AS.
5. Menembus Batas - karya Mafa Yulie
Atlet Difabel Evi Yunita Pohan asal Mandailing Natal, sukses menunjukkan pada dunia, membawa pulang medali emas di Perpanas 2021 Papua.
6. Ikhtiar - karya Nuni Sulaiman
Seorang kaki lima ikhtiar dan beribadah di sebelah jualan di Jalan Gatot Subroto Medan,. Hj Rosmani tetap menjalankan kewajibannya untuk taat beribadah dengan salat di tepi jalan, tanpa menghiraukan kendaraan yang lalu lalang.
Di tempat yang sama, digelar Workshop Kekerasan Berbasis Gender Online (KBGO) yang diikuti oleh 15 jurnalis perempuan Jawa Timur. Acara ini diadakan selama 2 hari, pada Jumat dan Sabtu, 10-11 Mei 2024.
Load more