LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Atap Gedung Asrama Taruna Nusantara Ambruk Diterjang Angin, Delapan Pekerja Luka Ringan
Sumber :
  • edi cahyono

Atap Gedung Asrama Taruna Nusantara Ambruk Diterjang Angin, Delapan Pekerja Luka Ringan

Beredar video amatir di medsos gedung SMA Taruna Nusantara di Dusun Dempok, Desa Gampingan, Kecamatan Pagak, Malang, atap bangunannya ambruk diterjang angin

Rabu, 24 Juli 2024 - 19:00 WIB

Malang, tvOnenews.com - Beredar video amatir di media sosial sebuah gedung SMA Taruna Nusantara di Dusun Dempok, Desa Gampingan, Kecamatan Pagak, Kabupaten Malang, atap bangunannya terbuat dari galvalum ambruk diterjang angin dan menyebabkan delapan orang pekerja proyek bangunan alami luka-luka ringan.

Meski tidak ada korban jiwa, bangunan gedung yang rencananya dibuat asrama atau barak untuk siswa SMA Taruna Nusantara, diketahui ambruk sekitar pukul 09.00 WIB, Rabu (24/7/2024).

Sebagai informasi, SMA Taruna Nusantara Pagak nantinya diproyeksikan akan terintegrasi dengan SMA Taruna Nusantara Magelang.

Peletakan batu pertama pembangunan SMA Nusantara Pagak itu dihadiri oleh Wakil Menteri Pertahanan Republik Indonesia Muhammad Herindra November 2023 lalu, dan ditargetkan mulai beroperasi tahun 2025 mendatang.

Kepala Desa Gampingan, Ila Husna membenarkan robohnya gedung sekolah yang pembangunannya belum selesai. Menurut Ila, atap yang roboh itu ada di bangunan yang nantinya digunakan menjadi asrama siswa.

Baca Juga :

"Tadi kami datang ke sana sebagai pemerintah desa setempat untuk melihat kondisi di sana," ungkapnya saat ditemui, Rabu (24/7/2024).

Atap bangunan yang roboh itu, menurut Ila, diperkirakan seluas 1.050 persegi.

Kendati demikian, ia mengaku tidak mengetahui secara rinci terkait dengan kronologis kejadiannya. Sesampainya di lokasi kejadian, ia mengatakan, hanya melihat sisa material yang rusak.

“Saya tidak tahu kronologisnya, sampai di tempat hanya menemui (perwakilan) PT yang menggarap bilangnya hanya karena angin,” jelasnya. 

Akibat kejadian tersebut, sejumlah pekerja proyek dikabarkan mengalami luka-luka. Beruntungnya, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. 

“Setelah saya tanya tadi (korban) langsung dibawa ke rumah sakit dikasih tindakan. Jumlahnya kurang lebih lima atau delapan,” jelasnya. 

Terpisah, saksi mata, Rofii Iswahyudi menerangkan, atap yang ambruk tersebut rencananya akan difungsikan sebagai ruangan barak atau asrama untuk siswa SMA Taruna Nusantara.

“Bangunan yang roboh itu kira-kira ya sudah 80 persen hampir jadi. Tinggal dibenahi yang belum singset, jadi tinggal pengerasan dan penyempurnaannya saja,” kata Rofii. 

Mantan Kades Gampingan ini menambahkan, korban yang terlibat masih aman. Artinya, hanya mengalami luka ringan. 

“Korban lima sampai delapan kalau tidak salah, sudah dirawat dan banyak yang sudah dipulangkan,” tukasnya. (eco/far)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pabrikan Taiwan Sangkal Pager yang Meledak di Lebanon Buatannya, Sebut Penyeranta Diproduksi di Luar Negeri

Pabrikan Taiwan Sangkal Pager yang Meledak di Lebanon Buatannya, Sebut Penyeranta Diproduksi di Luar Negeri

CEO Gold Apollo Ching Kuang menegaskan penyeranta atau pager yang meledak di beberapa wilayah di Lebanon tidak ada kaitannya dengan pabrikan dari Taiwan tersebut. 
Ini Rupanya Alasan Betrand Peto Tolak Tinggal dengan Ruben Onsu, Sarwendah: Spesial Request dari Onyo...

Ini Rupanya Alasan Betrand Peto Tolak Tinggal dengan Ruben Onsu, Sarwendah: Spesial Request dari Onyo...

Kabar perceraian Ruben Onsu dan Sarwendah belakangan masih menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen.
Belum Apa-Apa, Media Bahrain Beri Peringatan Keras Jelang Laga Lawan Timnas Indonesia, Mereka Minta...

Belum Apa-Apa, Media Bahrain Beri Peringatan Keras Jelang Laga Lawan Timnas Indonesia, Mereka Minta...

Media Bahrain tiba-tiba beri peringatan keras jelang laga lawan Timnas Indonesia pada matchday ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, mereka minta...
Ngabalin Sebut Sisi Spiritual Presiden Jokowi Luar Biasa dan Rajin Puasa Daud, Ustaz Adi Hidayat Sebut Itu Amalan…

Ngabalin Sebut Sisi Spiritual Presiden Jokowi Luar Biasa dan Rajin Puasa Daud, Ustaz Adi Hidayat Sebut Itu Amalan…

Tenaga Ahli Utama KSP Ali Mochtar Ngabalin, mengungkapkan sisi spiritual Presiden Jokowi yang katanya rajin puasa Daud. Ustaz Adi Hidayat jelaskan bahwa itu.
Borok Azizah Salsha Dibongkar, Konten Kreator Ini Beberkan Fakta Mengejutkan Istri Pratama Arhan

Borok Azizah Salsha Dibongkar, Konten Kreator Ini Beberkan Fakta Mengejutkan Istri Pratama Arhan

Soal isu dugaan perselingkuhan Azizah Salsa dengan kekasih Rachel Vennya, Salim Nauderer kembali menjadi perbincangan hangat.
Ungkapan Menohok Mauro Zijlstra soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Saya Kira Terlalu Cepat, tapi...

Ungkapan Menohok Mauro Zijlstra soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Saya Kira Terlalu Cepat, tapi...

Pemain keturunan Indonesia , Mauro Zijlstra memberikan tanggapan soal peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
Trending
Timnas Indonesia U-16 Alami Kekalahan di Laga Perdana Pinatar Supercup 2024

Timnas Indonesia U-16 Alami Kekalahan di Laga Perdana Pinatar Supercup 2024

Timnas Indonesia U-16 kalah dari Swiss di Stadion Pinatar Arena, Mucia, Rabu (18/9/2024) malam WIB.
Ruben Onsu Sampai Termehek-mehek Ungkap Kedekatan Sarwendah dengan Betrand Peto: Sarwendah Tahu Saya Lemah...

Ruben Onsu Sampai Termehek-mehek Ungkap Kedekatan Sarwendah dengan Betrand Peto: Sarwendah Tahu Saya Lemah...

Ruben Onsu sampai termehek-mehek bahas kedekatan Sarwendah dengan anak asuhnya, Betrand Peto alias Onyo. Bahkan Sarwendah pun tak kuasa menitihkan air mata
Sosok Indra Septiarman Akhirnya Keluar dari Persembunyiannya, Keluarga Memohon-mohon Warga Tak Main Hakim Sendiri..

Sosok Indra Septiarman Akhirnya Keluar dari Persembunyiannya, Keluarga Memohon-mohon Warga Tak Main Hakim Sendiri..

Jejak IS alias Indra Septiarman (26) tersangka pembunuhan gadis penjual gorengan Nia Kurnia Sari (18) di Padang Pariaman mulai terendus warga. Ia keluar dari...
Update Ranking FIFA Hari Ini, Intip Dimana Posisi Terbaru Timnas Indonesia Usai Kualifikasi Piala Dunia 2026

Update Ranking FIFA Hari Ini, Intip Dimana Posisi Terbaru Timnas Indonesia Usai Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hitungan Ranking FIFA terbaru ini berdasarkan pertandingan yang digelar sepanjang FIFA Matchday edisi September 2024. 
Tak Banyak yang Tahu, Justin Hubner Pernah Minta Satu Syarat Ini Saat Diminta Bela Timnas Indonesia: Jika Ingin Saya Datang, Beri Saya...

Tak Banyak yang Tahu, Justin Hubner Pernah Minta Satu Syarat Ini Saat Diminta Bela Timnas Indonesia: Jika Ingin Saya Datang, Beri Saya...

Justin Hubner bicara jujur soal satu syarat yang ia minta ke PSSI saat dirinya ditawari untuk membela Timnas Indonesia, tak disangka ternyata...
Sebelum Ambil Keputusan, Mees Hilgers Bandingkan Timnas Indonesia dengan Belanda: Garuda Sama Istimewanya dengan Timnas Pusat tapi...

Sebelum Ambil Keputusan, Mees Hilgers Bandingkan Timnas Indonesia dengan Belanda: Garuda Sama Istimewanya dengan Timnas Pusat tapi...

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Mees Hilgers membandingkan skuad Garuda dengan Timnas Belanda.
Rumput GBK Kembali Disinggung, Justin Hubner Blak-blakan Bilang Hasil Imbang Timnas Indonesia vs Australia itu Gara-gara...

Rumput GBK Kembali Disinggung, Justin Hubner Blak-blakan Bilang Hasil Imbang Timnas Indonesia vs Australia itu Gara-gara...

Justin Hubner menyinggung masalah kondisi rumput stadion GBK yang dianggap mempengaruhi penampilan Timnas Indonesia saat melawan Australia.
Selengkapnya