Sementara itu, Kapolres Tulungagung AKBP Muhammad Taat Resdi mengapresiasi tindakan korban yang merekam tersangka. Berdasarkan rekaman tersebut polisi bisa dengan cepat mengidentifikasi tersangka dan menangkapnya.
Polisi juga memberikan apresiasi kepada korban yang segera melaporkan kejadian ini ke pihak berwajib.
"Kami sangat terbantu dengan rekaman video tersebut, kami mengapresiasi korban yang merekam dan melaporkannya," terangnya.
Sebelumnya, video berisi pengejaran pelaku begal payudara di Tulungagung viral di media sosial. Dalam video ini korban berusaha mengejar dan meneriaki pelaku.
Video viral dari korban tersebut direkam korban pada 6 Juli lalu, saat itu korban hendak pulang ke rumah dan dibuntuti pelaku. Saat di tempat sepi, pelaku melakukan aksinya dan melarikan diri. Korban yang tidak terima diperlakukan tidak senonoh langsung berupaya melakukan pengejaran dan mengabaikan moment tersebut.
Hingga akhirnya video tersebut viral di berbagai media sosial di wilayah Jawa Timur. (asn/hen)
Load more