“Mari semua pihak, baik pemerintah, swasta, maupun masyarakat bersatu padu dalam mendukung pembangunan bulutangkis di tanah air,” ajaknya.
Lebih lanjut, ia juga berkeinginan bahwa setiap anak Indonesia memiliki kesempatan yang sama untuk mengembangkan potensi mereka di bidang olahraga. Sehingga ke depannya menjadikan inspirasi untuk terus berkembang dan berprestasi.
“Prestasi-prestasi gemilang yang telah diraih oleh para atlet bulutangkis Indonesia adalah bukti nyata dari kegigihan, kerja keras dan semangat juang yang dimiliki oleh seluruh insan bulutangkis tanah air,” ungkapnya.
Tak lupa, Pj. Sekdaprov Bobby menyampaikan terimakasih kepada seluruh pengurus, panitia pelaksana dan semua pihak yang berperan atas terselenggaranya Munas PBSI ini.
“Semoga apa yang dihasilkan Munas ini dapat memberikan dampak positif yang besar bagi perkembangan olahraga bulutangkis Indonesia ke depannya,” harapnya.
Sementara itu, Ketua Umum Pengurus Pusat PBSI Agung Firman Sampurna mengatakan dalam pengelolaan organisasi PBSI dibutuhkan nutrisi dan penyegaran, sehingga proses fungsi vital organisasi bisa terus tumbuh dan berkembang dengan baik.
“Semoga Munas ini dapat memberikan yang terbaik dan juga solusi serta rekomendasi untuk pengelolaan PBSI dan prestasi bulutangkis Indonesia ke depan,” harapnya.
Load more