Petugas Satlantas Polres Lumajang Aipda Suprastyanto mengatakan, diduga kedua kendaraan besar ini berjalan terlalu ke kanan hingga menyebabkan benturan
Saat ini, sopir truk tangki yang mengalami luka setelah terjepit kabin sudah dibawa ke RSUD Jatiroto untuk mendapatkan perawatan. Sedangkan, sopir truk gandeng tidak mengalami luka.
"Dari hasil keterangan saksi dan olah TKP truk gandeng dari arah timur atau dari jember menuju lumajang berjalan terlalu kekanan, sehingga bertabrakan dengan truk tangki berlawanan arah dari barat ke timur. Untuk sopir truk gandeng tidak mengalami luka, sementara sopir truk tangki mengalami patah kaki akibat terjepit kabin dan sudah kita bawa ke rumah sakit," jelasnya.
Kecelakaan 2 kendaraan besar ini mengakibatkan arus lalu lintas mengalami kemacetan hingga 2 kilometer. Untuk mengurai kemacetan, polisi memberlakukan sistem buka tutup sampai proses evakuasi kendaraan berhasil dilakukan.
"Imbasnya macet cukup panjang, sekarang kita buka tutup untuk mengurai sambil menunggu truk derek untuk evakuasi kendaraan," pungkasnya. (wso/gol)
Load more