Proses evakuasi dilakukan dengan memotong batang pohon menjadi beberapa bagian agar lebih mudah disingkirkan ke pinggir jalan.
“Saat ini jalan sudah dapat dilalui kembali. Namun, kami mengimbau masyarakat, khususnya para pengendara, untuk lebih berhati-hati saat melintas, terutama dalam kondisi hujan deras yang berpotensi menyebabkan pohon tumbang,” tambah Siswanto.
Peristiwa pohon tumbang sudah beberapa kali terjadi di wilayah Trenggalek, dan menimpa pengendara bermotor yang sedang melintas, warga diharapkan waspada dan berhati-hati saat berkendara terutama saat hujan deras. (asn/gol)
Load more