Saat ini boneka-boneka tokoh nasional dan internasional tersebut sedang dalam pengerjaan terakhir, tinggal pemberian warna serta pemasangan kostum. Rencananya tanggal 29 Januari 2025 tepat pada tahun baru Imlek 2576 telah selesai seluruhnya.
Selain ditarget waktu, perajin juga dituntut kemiripan maksimal boneka dengan objek aslinya. Namun dikarenakan bonekanya berukuran hanya sekepal genggaman orang dewasa, pembuatannya cukup sulit.
"Kesulitannya ukurannya harus sama, sama dengan presisi wajahnya. Untuk membuat wajah yang persis dengan aslinya yang paling sulit membuat mata karena mata menentukan karakter," ujar Samsul, salah satu perajin potehi.
Berbeda dengan wayang potehi, yang berkostum raja dan pahlawan ala negeri tirai bambu. boneka para tokoh akan memakai kostum jas dan kebaya bagi tokoh perempuan.
Load more