Batu, tvOnenews.com – Kejadian nahas dialami pria bernama Bagus Hari Bowo (36) warga Dusun Lasah, Desa Tawangargo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang. Ia harus menjadi sasak hidup warga yang geram terhadap aksinya yang diduga mencuri buah jeruk milik warga Dusun Durek, Desa Giripurno, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, pada Senin (20/1/2025) malam.
Informasi didapat wartawan, peristiwa ini berawal saat pemilik kebun jeruk yakni Karman (50), yang sebelumnya sudah mencurigai gerak-gerik Nono selama dua hari terakhir. Ia memantau aksinya dari kejauhan.
"Kami sebelumnya sudah mencurigai gerak-gerik orang tidak dikenal yang lalu lalang di perkebunan tersebut selama dua hari terakhir di areal kebun jeruk yang tidak berpagar," ujar Karman, Selasa (21/1/2025) siang.
Lanjut sekitar pukul 18.00 WIB, ia melihat terduga pelaku membawa satu karung buah jeruk sambil mengendarai motornya.
Ketika pelaku melintas, warga menghentikannya dan mulai menginterogasi terduga pelaku.
"Ayo temenan kon ngakuo (ngaku saja yang benar), kon wingi yo maling nang kene gak pisan iki (kamu kemarin juga mencuri di sini, bukan pertama kali)," ujar sajah salah satu warga yang menginterogasi terduga pelaku sambil menunjuk karung yang di bawahnya.
Load more