Jombang, tvOnenews.com - Puluhan jenis durian lokal dari Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, beradu kualitas dalam ajang Kontes Durian Wonosalam 2025.
Sebanyak 52 jenis durian lokal dari berbagai varietas, seperti durian Bido, durian Merica, dan berbagai durian lokal Wonosalam bersaing dalam kontes yang diselenggarakan di Lapangan Wonosalam ini.
Kriteria penilaian meliputi warna, ketebalan daging buah, tekstur, hingga rasa durian. Setiap peserta harus memastikan durian yang diikutsertakan adalah durian asli Wonosalam, yang tumbuh di wilayah yang kaya akan potensi agrowisata ini.
Ketua panitia, Ketut Suseno Putro, menjelaskan bahwa kontes durian ini digelar setiap tahun sebagai bagian dari upaya mempromosikan durian lokal Wonosalam ke pasar yang lebih luas, serta meningkatkan kualitas hasil pertanian durian di kawasan tersebut.
“Kontes ini merupakan ajang penting untuk memperkenalkan keunggulan durian Wonosalam. Kami berharap acara ini memotivasi para petani untuk terus meningkatkan kualitas budidaya mereka, sehingga harga jual durian Wonosalam juga bisa meningkat,” ujarnya kepada awak media.
Setelah proses penilaian oleh dewan juri selesai, durian-durian yang dikonteskan tidak langsung disimpan, melainkan dibagikan secara gratis kepada penonton yang hadir di lokasi. Hal ini menambah keseruan acara, dimana para penonton dapat mencicipi langsung durian-durian yang telah dinilai kualitasnya.
Load more