“Rata-rata hariannya itu dari 900 an, kini mencapai 1.700 penumpang," tambahnya.
Selama periode angkutan Lebaran yang berlangsung selama 22 hari, mulai dari 21 Maret hingga 11 April 2025, PT KAI DAOP 7 Madiun telah menambah satu kereta api yang melintasi Stasiun Jombang untuk mengakomodasi tingginya permintaan. KAI juga memprediksi lonjakan penumpang akan semakin membludak pada pekan terakhir menjelang Hari Raya Idulfitri.
“Kalau untuk tiket dari Jakarta ke Jombang rata-rata sudah habis. Sedangkan untuk ke arah barat yaitu Bandung, Jogja masih ada ketersediaan tiket,” terangnya.
Sementara itu, salah satu pemudik, Siti Nur Nabila, mengungkapkan antusiasmenya bisa kembali ke kampung halaman, meskipun harus bersaing dengan ribuan pemudik lain untuk mendapatkan tiket kereta.
“Mudik dari Jombang mau ke Jogja. Paling sekitar dua minggu. Lebih memilih pakai kereta karena enak dan nyaman. Tidak macet juga,” ungkapnya. (roi/far)
Load more