Ngawi, tvOnenews.com - Sebuah truk tronton muatan pasir mengalami kecelakaan tunggal, terguling hingga akhirnya menabrak SPBU di jalan raya Ngawi – Bojonegoro masuk Desa Karangtengah Prandon, Kecamatan-Kabupaten Ngawi, Sabtu (22/3) pagi.
Beruntung dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa baik dari sopir truk maupun konsumen SPBU, karena waktu kejadian SPBU di sisi pengisian BBM jenis solar tengah kosong tak ada pembeli.
Sugeng Prasetyo (38) sopir truk warga Kecamatan Jatirogo, Kabupaten Tuban, yang hanya mengalami luka ringan, mengaku truk yang ia kemudikan tak bisa dikendalikan karena alami rem Blong.
“Rem nya blong mas, tak bisa dikendalikan,” kata Sugeng.
Sementara itu, kerasnya tabrakan membuat atap bangunan roboh, serta dispenser solar dan pertalite hancur tertimpa truk tronton. Beruntung tak terjadi ledakan dan kebakaran hebat akibat insiden tersebut.
“Di depan banyak kendaraan saya belokkan ke SPBU takut ada korban,” imbuhnya.
Polisi yang datang ke lokasi kejadian langsung melakukan olah TKP serta memasang garis polisi di pintu masuk SPBU, khawatir terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan.
Load more