Jombang, tvOnenews.com – Menjelang Hari Raya Idul Fitri, tradisi membersihkan dan menghias rumah menjadi berkah tersendiri bagi para perajin gerabah karakter lukis di Jombang, Jawa Timur.
Salah satu yang merasakan peningkatan pesanan adalah Heri Purwanto, pemilik usaha kerajinan kaligrafi dari gerabah. Usaha yang ia tekuni sejak 2021 ini mengalami lonjakan pesanan menjelang Lebaran.
Heri mengungkapkan bahwa gerabah karakter lukis buatannya, terutama gerabah cowek yang dilukis dengan motif kaligrafi Arab, menjadi salah satu produk yang paling banyak diminati.
"Pesanan meningkat pesat saat Ramadhan hingga menjelang Lebaran. Dari yang biasanya 2 hingga 3 pesanan per hari, kini bisa mencapai 10 hingga 20 pesanan atau bahkan lebih setiap harinya," ujar Heri kepada awak media, Sabtu (22/3).
Proses pembuatan gerabah ini dimulai dengan bahan dasar tanah liat yang kemudian dibentuk dan dilukis dengan berbagai motif karakter. Gerabah-gerabah ini digunakan sebagai hiasan rumah, yang menjadi salah satu tradisi masyarakat dalam menyambut Lebaran.
Harga gerabah kaligrafi ini bervariasi, mulai dari Rp50 ribu hingga Rp250 ribu, tergantung pada ukuran dan kerumitan motifnya. Dari usaha kerajinan ini, Heri mampu meraup penghasilan antara Rp5 hingga Rp10 juta setiap bulan, terutama di bulan Ramadhan yang penuh berkah.
“Harga mulai dari 50 ribu rupiah sampai 250 ribu rupiah. Harga tergantung tingkat kerumitan dan keindahan dari gerabah yang dilukis,” ucapnya.
Load more