Situbondo,Jawa Timur - Video amatir yang direkam warga saat sekelompok pemuda tawuran di jalur pantura Kecamatan Asembagus, Kabupaten Situbondo, viral di dunia media sosial. Dalam video terlihat, nampak belasan pemuda saling serang menggunakan sarung, yang dibekali celurit di ujung sarung.
Kondisi jalan sepi, membuat mereka leluasa saling serang,hingga akhirnya sejumlah pemuda mengalami luka akibat serangan senjata tajam.
Kasi Humas Polres Situbondo, Iptu Acmad Sutrisno, membenarkan kejadian tersebut, dan aparat Kepolsian Sektor Asembagus langsung bergerak cepat dan mengamankan beberapa pemuda yang terlibat dalam perkelahian tersebut, Senin (18/04/2022).
“Ada sedikitnya enam pemuda yang kita amankan untuk dimintai keterangan dan satu dari pemuda tersebut harus mendekam di jeruji sel. Sejumlah alat bukti dan saksi membuat statusnya naik menjadi tersangka tunggal dalam perkelahian berdarah tersebut. Aksi tawuran dipicu karena saling ejek,” ujar Iptu Sutrisno.
Korban Amar Farik Alvero (19) warga Desa Trigonco Kecamatan Asembagus Kabupaten Situbondo, saat ini masih mendapat perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Asembagus.
Korban sendiri, mengalami sejumlah luka senjata tajam di beberapa bagian tubuhnya.
“Saya dan beberapa kawan saat itu tengah asik, menunggu waktu sahur di Alun-alun taman Kota Asembagus, tiba tiba datang sekelompok pemuda dan menantang berkelahi dengan sarung. Dalam waktu sekejap tawuran tejadi. Tawuran sendiri baru bubar setelah warga berdatangan,” ujar Amar.
Untuk menghindari aksi tawuran susulan, saat ini aparat kepolisian sektor asembagus,terus intensif melakukan patroli di lokasi kejadian.(HSN/rey)
Load more