“Imunitas tubuh hewan ini tergantung dari higiene sanitasi yang dilakukan oleh para peternak serta asupan makanan yang diberikan kepada ternaknya," sebut dia.
Sebelum dikubur dan dibawa ke liang kubur, ternak itu harus disemprot dulu dengan disinfektan untuk tidak menularkan virusnya dan para pengubur maupun alat-alat yang digunakan juga disemprot.
“Setelah masuk ke liang kubur, ternak tersebut juga disemprot kembali dengan disinfektan. Bisa juga diberikan dengan kapur agar virusnya tidak berkembang biak dan mati. Selanjutnya tutup tanah dan disemprot lagi dengan disinfektan. Semua peralatan orang yang membantu mengubur disemprot agar supaya setelah pulang ke rumah maupun kandang tidak menularkan virus PMK,” jelas Nikolas. (msn/rey)
Load more