Pantauan di lokasi, ribuan masyarakat memadati jalan sepanjang rute pawai mulai dari tugu perbatasan desa hingga di depan Balai Desa Tempeh Kidul.
Salah satu atraksi yang cukup mengundang perhatian warga adalah tarian Joko Tingkir, yang dibawakan oleh penari dengan karakter Punokawan (Semar, Gareng, Petruk dan Bagong) serta karakter Tuyul.
"Semua atraksi menarik, tapi yang membuat penonton sangat terhibur atraksi punokawan dan karakter tuyul yang berkolaborasi dalam tarian dengan diiringi lagu Joko Tingkir, sangat lucu dan menghibur," pungkasnya. (wso/hen)
Load more