“Pastinya seneng banget ya, pas dibangunin pertama itu ayo sekolah gitu, langsung semangat dia,” ucap Chotimah terpisah menceritakan antusias Safina di hari perdana masuk sekolah.
Dispendik Harusnya Bisa Cek sampai ke Lurah
Tuntas mendampingi proses masuk sekolah kedua anak itu, Reni berharap agar kejadian serupa tidak kembali terulang.
Terlebih sudah satu bulan sejak kegiatan belajar dan mengajar di sekolah berlangsung namun masih didapati anak-anak yang belum sekolah baik jenjang SD maupun SMP.
“Saya mendorong kepada Dispendik untuk berkoordinasi dengan camat dan lurah untuk memastikan tidak ada warga surabaya yang tidak bisa sekolah, ini harus segera ditindaklanjuti,” tegasnya.
Terakhir ia pun menghimbau kepada masyarakat secara umum bahwa bagi warga yang punya persoalan sosial, baik kendala dalam akses kebutuhan dasar maupun bantuan advokasi dapat menyampaikannya kepada DPRD Kota Surabaya.
Load more