Dirinya bersyukur dan merasa senang karena semua sangat antusias mengikuti dan menyukseskan semua rangkaian kegiatan sehingga berjalan meriah dan lancar.
“Alhamdulillah seluruh rangkaian acara berjalan seru, meriah dan lancar. Semua guyub, kompak dan semua bisa nyengkuyung memeriahkan kegiatan. Ini saya rasa wujud suka cita setelah dua tahun tidak ada kegiatan perayaan kemerdekaan lantaran adanya pandemi Covid-19,” katanya.
Fattah menambahkan, kemerdekaan yang sudah berusia 77 tahun ini harus dimaknai sebagai bentuk perjuangan secara bersama-sama dalam mengawal Indonesia menjadi bangsa mandiri.
“Sesuai jargon kemerdekaan Indonesia yaitu Pulih Lebih Cepat dan Bangkit Lebih Kuat,” papar Fattah. (usi/hen)
Load more