Pacitan, Jawa Timur - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Pacitan Tulakan, RT 02 RW 03 Dusun Krajan, Desa Mentoro, Kamis (1/09), sekitar pukul 10.30 WIB. Sebuah truk pengangkut LPG nopol AE 8711 BE warna merah terlibat kecelakaan dengan kendaraan roda empat, Mitsubishi Pajero Sport nopol AE 1036 X, warna hitam.
Akibat peristiwa tersebut, mobil Pajero mengalami kerusakan berat di bagian bodi depan kiri dan kaca depan. Sama halnya dengan truk, rusak di bodi depan dan kiri, sebagian muatan LPG tumpah. Truk yang terguling menimpa kendaraan. Sebuah tiang lampu penerangan jalan juga ambruk. Kecelakaan tersebut pun sempat membuat arus lalu lintas tersendat.
Yatino (36) mengatakan awalnya truk yang dikemudikan melaju dari arah Pacitan hendak mengirim LPG ke arah Kecamatan Tulakan. Tiba di TKP dari arah berlawanan datang kendaraan Pajero kemudian truk tak bisa menghindar.
"Kendaraan Pajero lawan arah, saya sudah berusaha menghindar, kemudi tak bisa terkendali akhirnya nabrak tiang dan terguling," ujarnya.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Pacitan, Aiptu Yani Agus menjelaskan, kecelakaan terjadi lantaran kendaraan Pajero Sport menghindari perbaikan jalan. Kendaraan Mitsubishi Pajero Sport yang dikemudikan Hadi Wiyono melaju dari arah Pacitan menuju Tulakan. Ketika hendak melewati TKP, terdapat pengerjaan penambalan aspal, sehingga terdapat penyempitan jalan yang membuat pengemudi mobil mengambil jalur berlawanan. Di saat bersamaan, sedang melaju dari berlawanan kendaraan roda enam, Toyota Dyna Truk pengangkut LPG nopol AE 8711 BE.
"Karena melewati jalan yang menurun dan menikung dan sarat muatan LPG, pengemudi truk tidak dapat mengendalikan, dan mencoba menghindar ke arah kanan agar tidak terjadi tabrakan dengan mobil, namun truk malah menabrak tebing dan tiang lampu penerangan jalan, kemudian truk miring dan terguling menimpa kendaraan Mitsubishi Pajero Sport," ujarnya.
Pengemudi Mitsubishi Pajero Spor, warga RT 02 RW 10 Dusun Kasihan, Desa Ketepung, Kecamatan Kebonagung, mengalami luka ringan di kaki bagian kiri dan sudah dirawat di puskesmas terdekat, sementara pengemudi truk, warga Dusun Krajan, Desa Sugihwaras, Kecamatan Pringkuku, tidak mengalami luka-luka.
Perlu diketahui, Petugas Dinas Marga tidak memasang rambu-rambu himbauan jalan menyempit, karena terdapat pengerjaan pengaspalan jalan. Kedua kendaraan kini sudah dievakuasi. (asw/hen)
Load more