LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Unjuk rasa Ojol di Jawa Timur terkait kenaikan BBM
Sumber :
  • Tim tvOne/Zainal Azkhari

Persatuan Ojek Online dan Taksi Online Jatim Tuntut Subsidi BBM dari Pemerintah

Kenaikan mendadak harga Bahan Bakar Minyak (BBM) khususnya jenis Pertalite memicu reaksi keberatan dari masyarakat, tak terkecuali pengemudi ojek online

Minggu, 4 September 2022 - 08:13 WIB

Surabaya , Jawa timur - Kenaikan mendadak harga Bahan Bakar Minyak (BBM) khususnya jenis Pertalite memicu reaksi keberatan dari masyarakat, tak terkecuali pengemudi ojek online (ojol) dan taksi online.

Herry Wahyu Nugroho, Ketua Umum Perhimpunan Driver Online Indonesia (PDOI) Jawa Timur menyatakan keberatannya atas kenaikan harga BBM tersebut.

Menurut Herry, seharusnya pemerintah bisa lebih bijaksana lagi sebelum.menaikkan harga BBM. Termasuk membatasi pendistribusian BBM subsidi jenis Pertalite melalui aplikasi MyPertamina agar tepat sasaran.

"BBM subsidi harus tepat sasaran. Dan pengemudi ojek online (ojol) serta taksi online seharusnya  berhak mendapatkan BBM subsidi seperti Pertalite untuk mobilitas sehari-hari dalam bekerja. Karena mereka (ojol dan taksi online) masuk dalam kategori kendaraan yang dianggap digunakan oleh masyarakat. Jadi, harus diberikan subsidi,” kata Herry, Sabtu (3/9/2022).

Herry berharap agar nantinya ke depan, pemerintah bisa membuat kebijakan tersendiri buat para pengemudi ojol dan taksi online.

"Bagi yang belum terdaftar dalam aplikasi MyPertamina, bisa memakai cara seperti menunjukkan aplikasi ojol dan taksi online yang dimiliki. Dengan syarat, harus sesuai dengan plat nomor polisi (nopol) dan jenis kendaraannya seperti yang tertera dalam aplikasi," jelas pria yang akrab dipanggil Herry Bimantara ini dan sudah 6 tahun menjadi driver taksi online.

Sementara itu, Daniel Lukas Rorong, Humas PDOI Jawa Timur menyayangkan, seharusnya kenaikan harga BBM disertai dengan kenaikan tarif layanan transportasi online. Baik itu untuk ojol dan taksi online.

"Saat ini, masih belum ada kenaikan. Masih harga lama," ujar Daniel

Ditambahkannya, untuk saat ini, tarif pengiriman barang dan makanan melalui ojol, masih di harga Rp. 6.400 untuk jarak radius 0-4 km. Sedangkan pengantaran orang untuk ojol, masih dikisaran harga Rp. 7200 dengan jarak radius sama yakni 0-4 km.

Lalu untuk taksi online, dengan jarak radius pengantaran sampai 4 km pertama di harga Rp.10.400.

"Tentu saja, jika masih mengacu pada tarif lama, kasihan nasib rekan-rekan driver online (ojol dan taksi online)," ungkap Daniel prihatin.

Untuk itu, Daniel berharap, agar Kementrian Perhubungan (Kemenhub) segera memberlakukan Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KP 564 Tahun 2022 Tentang Pedoman Perhitungan Biaya Jasa Penggunaan Sepeda Motor yang Digunakan untuk Kepentingan Masyarakat yang sempat ditunda dua kali.

"Dengan catatan, ada revisi di dalamnya. Seperti pengaturan tarif untuk pengantaran barang dan makanan. Lalu rentang jaraknya tetap di angka 0-4 km untuk tarif minimal dasarnya. Dan biaya potongan aplikasi turun menjadi 10 persen saja dibanding sekarang yang mencapai 20-25 persen untuk tiap kali orderan," harap Daniel.

Daniel juga mengharapkan ada regulasi yang mengatur perubahan harga untuk tarif taksi online.

"Semoga habis ini, ada regulasi terbaru yang mengatur perihal kenakan harga untuk tarif transportasi online roda empat atau taksi online. Biar nantinya tidak menjadi perang tarif antara ojek online maupun taksi online. Rekan-rekan taksi online ingin ada kenaikan tarif minimal dasar di angka Rp. 20.000-Rp. 25.000 untuk jarak pengantaran 0-4 km, pertama. Selanjutnya ada penambahan di angka Rp. 4.000/km," pungkas Daniel yang juga menjadi salah satu penggugat Peraturan Menteri Perhubungan (Permenhub) nomor 108 tahun 2017 yang dikabulkan oleh Mahkamah Agung (MA).

Seperti diketahui, mulai Minggu (3/9/2022), pemerintah menaikkan harga BBM, salah satunya jenis Pertalite dari Rp. 7.650/liter menjadi Rp. 10.000/liter. (/mii)
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ustaz Adi Hidayat Bilang Doa Nabi Yunus AS Diamalkan Usai Shalat Sunnah ini, Jadi Bacaan Zikir Segala Hajat Terkabul

Ustaz Adi Hidayat Bilang Doa Nabi Yunus AS Diamalkan Usai Shalat Sunnah ini, Jadi Bacaan Zikir Segala Hajat Terkabul

Soal Nabi Yunus AS, Ustaz Adi Hidayat menyebutkan sebagai bacaan zikir secara khusus pada shalat sunnah tertentu agar segala hajat diterima oleh Allah SWT.
Janji Atasi Masalah Banjir di Jakarta, Rano Karno Bakal Bangun Waduk Hingga Normalisasi Sungai

Janji Atasi Masalah Banjir di Jakarta, Rano Karno Bakal Bangun Waduk Hingga Normalisasi Sungai

Calon Wakil Gubernur nomor urut 3 Rano Karno (Doel) akan mengatasi banjir Jakarta dengan membangun waduk hingga normalisasi sungai.
Inovasi Masalah Air Minum Warga Jakarta, Ridwan Kamil: Pipanisasi dari Waduk Jatiluhur

Inovasi Masalah Air Minum Warga Jakarta, Ridwan Kamil: Pipanisasi dari Waduk Jatiluhur

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil mengungkap pihaknya memiliki inovasi terkait air minum untuk warga Jakarta. Waduk Jatiluhur disebut bakal...
Miris! Menurut Media Asing Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Sangat Tipis: Segini Persentasenya...

Miris! Menurut Media Asing Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Sangat Tipis: Segini Persentasenya...

Timnas Indonesia berada di posisi juru kunci klasemen sementara Grup C usai meraih hasil buruk di tiga laga terakhir pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Soal Wacana Giant Sea Wall di Teluk Jakarta, Ridwan Kamil Beberkan Siasatnya untuk Keadilan Sosial

Soal Wacana Giant Sea Wall di Teluk Jakarta, Ridwan Kamil Beberkan Siasatnya untuk Keadilan Sosial

Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK) membeberkan siasatnya pada proyek tanggul laut raksasa alias Giant Sea Wall di teluk Jakarta.
Ustadz Diyansyah Permana Ajak Umat Islam Sukseskan Pilkada 2024

Ustadz Diyansyah Permana Ajak Umat Islam Sukseskan Pilkada 2024

Ketua Yayasan Pondok Pesantren Darussalamah Al Mubarok, Cianjur, Ustadz Diyansyah Permana mengajak umat Islam menyukseskan penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024.
Trending
Jauh Sebelum Gabung Timnas Indonesia, Ole Romeny Ternyata Masuk Radar Juventus dan Manchester City

Jauh Sebelum Gabung Timnas Indonesia, Ole Romeny Ternyata Masuk Radar Juventus dan Manchester City

Ole Romeny, striker yang sedang menjalani proses naturalisasi untuk membela Timnas Indonesia, ternyata pernah menjadi buruan klub-klub top di kancah Eropa.
Lupakan Kekalahan dari Jepang, Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Maksimalkan Laga vs Arab Saudi: Ini Targetnya...

Lupakan Kekalahan dari Jepang, Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Maksimalkan Laga vs Arab Saudi: Ini Targetnya...

Setelah menghadapi Jepang, Skuad Garuda -Timnas Indonesia- akan menghadapi Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa 19 November 2024 malam WIB.
Miris! Menurut Media Asing Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Sangat Tipis: Segini Persentasenya...

Miris! Menurut Media Asing Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Sangat Tipis: Segini Persentasenya...

Timnas Indonesia berada di posisi juru kunci klasemen sementara Grup C usai meraih hasil buruk di tiga laga terakhir pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Rahasia Suami Perkasa dari dr Zaidul Akbar, Tanpa Obat Kuat Cukup Gunakan Ramuan Herbal Ini

Rahasia Suami Perkasa dari dr Zaidul Akbar, Tanpa Obat Kuat Cukup Gunakan Ramuan Herbal Ini

Dr Zaidul Akbar menjelaskan bahwa untuk menjadi suami perkasa di ranjang sejatinya tak perlu viagra atau obat kuat tertentu. Bahkan dokter yang juga penceramah
Jawab Pertanyaan Pramono Anung, Ridwan Kamil Berani Ungkit Zaman Ahok Paling Banyak Menggusur Bangunan

Jawab Pertanyaan Pramono Anung, Ridwan Kamil Berani Ungkit Zaman Ahok Paling Banyak Menggusur Bangunan

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil menyebut zaman Gubernur Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok paling banyak melakukan penggusuran. PDIP tersudut
Tanpa Ampun, Tim Pemenangan Luthfi-Yasin Lapor Polda soal Gambar Anggota TNI Diikat Polisi

Tanpa Ampun, Tim Pemenangan Luthfi-Yasin Lapor Polda soal Gambar Anggota TNI Diikat Polisi

Cagub-Cawagub Jateng, Ahmad Luthfi-Gus Yasin kerap menjadi titik sasaran berita hoaks yang sengaja dihembuskan oleh sejumlah oknum yang tidak bertanggung jawab.
Singgung Program Prabowo soal Energi Alternatif, Dharma-Kun Tolak Wacana Pengadaan SPBU BBM Terapung di Kepulauan Seribu

Singgung Program Prabowo soal Energi Alternatif, Dharma-Kun Tolak Wacana Pengadaan SPBU BBM Terapung di Kepulauan Seribu

Dharma Pongrekun-Kun Wardana menolak pengadaan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum Bahan Bakar Minyak (SPBU BBM) terapung di Kabupaten Kepulauan Seribu. 
Selengkapnya
Viral