Diketahui masa jabatan Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko dan Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso akan berakhir pada bulan Desember 2022.Selanjutnya Kota Batu akan dipimpin penjabat selama kurang lebih dua tahun.(eco).
Batu, Jawa Timur- Menjelang berakhirnya masa jabatan Walikota dan Wakil Walikota Batu pada bulan Desember mendatang, DPRD Kota Batu menetapkan usulan 3 calon penjabat (PJ) Walikota Batu.
ketiga nama tersebut saat ini menjabat sebagai Sekda Kota Batu, Sekda Kabupaten Malang dan Kepala Dinas Kominfo Provinsi Jawa Timur.
Penetapan tiga nama calon Penjabat tersebut di tuangkan dalam Rapat Paripurna Penetapan Usulan Calon Penjabat Walikota Batu, Kamis (17/11/2022).
Ketiga nama yang di tetapkan DPRD Kota Batu sebagai calon Penjabat Walikota Batu tersebut yaitu Zadim Efisiensi sekarang menjabat sebagai Sekda Kota Batu, Wahyu Hidayat menjabat sebagai Sekda Kabupaten Malang dan Hudiyono selaku Kepala Dinas Kominfo Provinsi Jawa Timur.
Ketua DPRD Kota Batu Asmadi mengatakan, penetapan usulan ketiga nama tersebut merupakan hasil keputusan 6 fraksi yang ada di DPRD Kota Batu. Adapun fraksi yang mengusulkan dan menyetujui tiga nama calon Penjabat Walikota Batu, yaitu fraksi PDIP, fraksi PKB, fraksi Gerindra dan Fraksi Golkar serta fraksi gabungan Amanat Demokrat.
"Jadi, 3 nama calon penjabat walikota Batu tersebut merupakan hasil keputusan masing masing fraksi. 3 nama itu juga telah melakukan komunikasi kepada semua fraksi, sehingga sesuai hasil Rapat Paripurna, 3 nama itu layak untuk di usulkan menjadi penjabat Walikota Batu," ujar Asmadi.
Load more