"Ada sekitar 38 karyawan damri di wilayah drive tiga belum menerima pesangon dari perusahaan. Kita sudah pernah ditemui pimpinan, direksi alasannya karena tidak ada anggaran," ujar Bambang
Menurut Bambang, akibat menunggu pesangon hingga selama 2 tahun. Ada rekan kerjanya yang sampai sakit stroke.
"Kasihan rekan-rekan kerja saya, ada yang sampai sakit stroke seperti pak Heri," ungkapnya.
Pantauan di lokasi, selama proses demo di kantor perum Damri cabang Surabaya, para pendemo belum ditemui oleh Direksi, karena di dalam kantor ada kegiatan ulang tahun ke 76 perum Damri. (msi/gol)
Load more