Blitar, Jawa Timur – Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2023, terpantau sejumlah harga kebutuhan pokok di pasar tradisional mengalami kenaikan harga. Di tengah naiknya harga komoditi di pasar, justru harga daging ayam potong mengalami penurunan.
Menurut Rina, salah satu pedagang, penurunan terjadi terhitung sejak seminggu terakhir. Jika sebelumnya harga Rp32 ribu per kilogram, saat ini turun menjadi Rp30 ribu per kilogramnya.
“Sekarang harga daging ayam turun, sebelumnya Rp32 ribu turun menjadi Rp30 ribu per kilogramnya,” jelasnya.
Meski mengalami penurunan harga, namun tidak berpengaruh terhadap permintaan pelanggan. Dalam sehari para pedagang dapat menjual daging ayam potong sebanyak 50 sampai 60 kg per hari.
“Permintaan pembeli masih stabil tidak terpengaruh harga,” imbuhnya.
Para pedagang menduga penurunan harga daging ayam menjelang Natal dan Tahun Baru 2023 ini akibat banyaknya pasokan daging ayam dari peternak.
“Kalau stok daging banyak di pasar, mungkin itu menjadi pemicu harganya turun,” terangnya.
Sarinah, salah satu pembeli menilai meski harga daging ayam turun saat ini Rp30 ribu per kilogramnya, dinilai para pembeli masih tinggi, karena harga normalnya hanya Rp27 ribu.
“Biasa harga normalnya di pasar itu Rp27 ribu rupiah, jadi harga segitu masih tergolong mahal,” jelas pembeli.
Diprediksi harga daging ayam mendekati hari Natal dan Tahun Baru akan kembali mengalami kenaikan lantaran permintaan pasar meningkat. (min/hen)
Load more