tvOneenws.com - Tim survey kepuasan alumni STIK angkatan 2020 mengunjungi Polda Kalbar. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan akreditasi Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), lembaga pendidikan dan pelatihan (Lemdiklat) Polri selaku lembaga pendidikan pengembangan Polri dalam rangka menuju Polri yang profesional dan presisi untuk memberikan layanan perlindungan dan pengayoman kepada Masyarakat.
Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Kabagrendikjarlat Bidang Akademik STIK Lemdiklat Polri Kombes Pol Donald Happy Ginting, yang didampingi oleh peneliti Ilmu Kepolisian Madya Lemdiklat Polri Kombes Pol Hendra.
Wakapolda Kalbar Brigjen. Pol. Roma Hutajulu didampingi Kabag Binkar Polda Kalbar AKBP. Prasetiyo Adhi Wibowo, menerima langsung kunjungan ini di Ruang Graha Khatulistiwa Polda Kalbar.
"Tujuan dari kunjungan tersebut adalah sebagai masukan dari pengguna untuk meningkatkan akreditasi STIK Lemdiklat Polri selaku lembaga pendidikan pengembangan perwira POLRI dalam rangka menuju Polri yang profesional dan presisi untuk memberikan pelayanan, perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat," ungkap Kombes Pol Donald Happy Ginting, Sabtu,(27/4).
Metode yang digunakan dalam survey tersebut adalah pengisian kuesioner dan wawancara serta diskusi alumni STIK.(twh/chm)
Load more