tvOnenews.com - Di tengah riuh rendah suara mesin dan langkah kaki para prajurit TNI AD, sebuah transformasi besar sedang terjadi. Desa-desa di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) kini dipenuhi dengan semangat pembangunan berkat program TMMD Reguler 120 Tahun 2024 yang digelar Kodim 1015/Sampit bersama pemerintah setempat.
Program terpadu ini bukan hanya bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur fisik, tetapi juga untuk menyulut harapan baru di antara warga yang telah lama mendambakan kehidupan yang lebih sejahtera.
Untuk tahun ini, desa yang menjadi lokasi sasaran adalah Desa Tanah Mas, Kelurahan Tanah Mas, Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur. TMMD Reguler 120 merupakan program kolaboratif antara TNI, khususnya TNI Angkatan Darat, dan pemerintah daerah, yang berfokus pada percepatan pembangunan di daerah, khusus wilayah pedesaan.
Di Kotim sendiri, masih cukup banyak wilayah pedesaan yang sulit dijangkau, bahkan nyaris terisolir. Hal ini tentunya berdampak pada terhambatnya kemajuan desa, terutama untuk kemajuan perekonomian masyarakat desa. Karena itu, TMMD merupakan sinergitas antara Kodim 1015/Sampit dan Pemkab Kotim dalam upaya bersama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat pedesaan.
"Pembangunan fisik adalah salah satu sasaran utama kami, tetapi lebih dari itu, kami ingin membina keamanan wilayah dan memperkuat hubungan antara TNI dan rakyat," ungkap Letkol Inf Muhammad Tandri Subrata, S.A.P., M.han, Komandan Dandim 1015/Sampit sekaligus Dansatgas TMMD Reguler 120.
Salah satu program unggulan yang dihadirkan dalam TMMD Reguler 120 adalah "TNI Manunggal Air". Program ini merupakan inisiatif dari Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., yang bertujuan untuk menyediakan air bersih melalui pipanisasi ke rumah-rumah warga di Kelurahan Tanah Mas dan Kelurahan Baamang Hulu.
Load more