Toraja Utara, tvOnenews.com – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Rantebua sepanjang malam mengakibatkan jalan Poros Bokin - Tombang Kalua' di Kelurahan Bokin, Kabupaten Toraja Utara, Provinsi Sulawesi Selatan, tertutup material longsor.
"Saat ini kami bersama warga melakukan penanganan awal agar kendaraan dapat melintas, dan kami berharap BPBD dapat menurunkan alat berat untuk mengevakuasi material longsor yang masih menutupi badan jalan". Ujar Sersan Marthen Babinsa Kelurahan Bokin.
Akibat longsor yang terjadi di tiga titik, yakni di Lingkungan Katengkong dua titik dan Lingkungan Turunan satu titik tersebut, membuat akses jalan penghubung antara kecamatan ke tiga wilayah Lembang lumpuh total.
Melihat akses jalan yang lumpuh akibat terjangan longsor, ratusan warga Bokin langsung turun tangan melakukan pembersihan material longsor walau dengan peralatan seadanya, namun berkat kesigapan Babinsa dan warga jalan akhirnya bisa dilalui kendaraan.
Walau harus extra hati-hati dan mesti didorong ramai-ramai karena jalan yang licin, satu persatu kendaraan roda empat yang digunakan warga mengangkut sembako akhirnya bisa melintas, namun tetap diimbau untuk tetap waspada karena material lumpur masih menutup sebagian badan jalan.
Sementara warga berharap, ada perhatian dari pemerintah melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk membersihkan material longsor yang ada di tiga titik berbeda, sebab warga dan Babinsa hanya bisa menyingkirkan lumpur dengan alat seadanya.(jbt/ask)
Load more