LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Wartawan menunggu dan melaporkan langsung dari kediaman ibunda Syahrul Yasin Limpo, Rabu (11/10/2023)
Sumber :
  • Muhammad Takbir

Informasi Jemput Paksa Syahrul Yasin Limpo oleh KPK Ramai Beredar, Wartawan Berkumpul Depan Kediaman Ibu Mantan Mentan

Informasi jemput paksa Syahrul Yasin Limpo beredar luas, sementara keluarga berdatangan satu persatu ke kediaman ibunda SYL, wartawan pun berkumpul di lokasi.

Rabu, 11 Oktober 2023 - 17:29 WIB

Makassar, tvOnenews.com - Santer beredar isu jemput paksa mantan Mentan Syahrul Yasin Limpo di Makassar. Isu ini sontak membuat ramai kediaman ibunda Syahrul Yasin Limpo yang kini terbaring sakit.

Puluhan wartawan sudah berkumpul sejak sore ini, Rabu (11/10/2023). Wartawan ini berkumpul karena santer beredar isu jemput paksa Syahrul Yasin Limpo di kediaman ibunya di jalan Haji Bau Nomor 32, Makassar.

"Saya diminta standby disini karena ada informasi bahwa SYL mau dijemput paksa, begitupun dengan wartawan lain yang bersama saya," tutur M. Noer, salah seorang jurnalis.

Wartawan berkumpul di depan kediaman Ibunda SYL karena mendengar isu jemput paksa Syahrul Yasin Limpo di kediaman ibunya. Rabu (11/10/2023).

Baca Juga :

Informasi yang beredar di kalangan wartawan bahwa terdapat 1 tim KPK yang standby di Makassar, namun belum ada permintaan back up ke aparat kepolisian. Hingga saat ini tvOnenews.com masih berusaha melakukan konfirmasi terkait informasi yang beredar ini.

 

Syahrul Yasin Limpo Masih Berada di Kediaman Ibunya

Sementara itu, Mantan Mentan Syahrul Yasin Limpo saat ini masih berada di kediaman ibunya, Ny Nurhayati Yasin Limpo di jalan Haji Bau, No. 32 Makassar. Syahrul Yasin Limpo yang disapa sebagai SYL, menjenguk ibunya yang sedang sakit.

"Keluarga meminta ruang untuk bisa merawat ibu/nenek kami yg lagi sakit..dan pak SYL sudah berkomitmen untuk menjalani semua proses-proses hukum.. ini murni minta ruang untuk kemanusiaan," ujar Devo Khaddafi, saat menemui wartawan di luar kediaman ibu Syahrul Yasin Limpo, Rabu (11/10/2023).

Satu persatu keluarga berdatangan menjenguk ibunda Syahrul Yasin Limpo, wartawan tvOnenews.com masih standby di depan kediaman. Rabu (11/10/2023)

Syahrul Yasin Limpo tiba dikediaman ibunya sekitar pukul 10.00 Waktu Indonesia Tengah. Didampingi keluarga istri dan ponakan, SYL menjenguk ibunya sekaligus menanyakan perkembangan kesehatan ibunya kepada tim dokter yang menangani kesehatan ibunya di Makassar.

Seperti pemberitaan sebelumnya, eks Mentan Syahrul Yasin Limpo akan diperiksa penyidik KPK sebagai saksi pada Senin pagi ini. Namun, dikabarkan batal setelah mantan Mentan SYL minta KPK menjadwalkan ulang untuk pemeriksaannya.

Hal itu ia sampaikan melalui surat yang diantakan pengacaranya. 

“Saya Menghormati KPK, Namun izinkan Saya terlebih dahulu menemui Ibu di kampung,” kata Eks Mentan Syahrul Yasin Limpo.

Berdasarkan informasi, pagi tadi, Tim Kuasa Hukum Syahrul Yasin Limpo sudah mengantarkan surat pada KPK. 

Hal ini tak lain dengan tujuan mengajukan permohonan penjadwalan ulang.  

Pada surat tersebut disampaikan bahwa pada prinsipnya Syahrul Yasin Limpo sangat menghormati kewenangan dalam Penyidikan KPK dan tetap berkomitmen untuk koperatif menjalani proses hukum ini.  

"Namun, sebagaimana disampaikan pada Kami, tim hukum, karena mendapat informasi tentang kondisi orang tua yang telah berumur 88 tahun dalam keadaan sakit, maka pak Syahrul ingin terlebih dahulu menemui Ibunya," ujar Kuasa Hukum Syahrul Yasin Limpo, Anggi Alwik Siregar kepada tvOnenews, Rabu (11/10/2023).

"Sebagai seorang anak, hal tersebut diharapkan dapat semakin memberikan keteguhan hati dalam menghadapi situasi saat ini," sambungnya.

Surat permohonan penjadwalan ulang pada KPK ditandatangani oleh 3 perwakilan dari Tim Kuasa Hukum Syahrul Yasin Limpo, yaitu :  Ervin Lubis, S.H., LL.M ; Arianto W. Soegio, S.H.,MKN; dan Anggi Alwik Juli Siregar, SH. serta dengan melampirkan copy Surat Kuasa Khusus yg diberikan pak Syahrul kepada Tim Hukum.

“Kami akan berkoordinasi lebih lanjut dengan Penyidik terkait dengan waktu penjadwalan ulang. Semoga faktor kemanusiaan ini dapat dipertimbangkan”, ujar Ervin Lubis, Kuasa Hukum SYL. 

Permohonan serupa disampaikan oleh ponakan SYL, Devo Khaddapi kepada tvOnenews.com.

Melalui Devo, permohonan keluarga meminta agar wartawan memberikan ruang privasi kepada SYL untuk menjenguk ibunya untuk memberi semangat hidup kepada ibunya yang masih terbaring sakit.

"Keluarga meminta ruang untuk bisa merawat ibu/nenek kami yang lagi sakit..dan pak SYL sudah berkomitmen untuk menjalani semua proses-proses hukum.. ini murni minta ruang untuk kemanusiaan," pesan Devo melalui pesan WhatsApp.

Jurnalis tvOne terus mengabarkan perkembangan secara langsung di kediaman ibunda Syahrul Yasin Limpo di Makassar, Rabu (11/10/2023).

Hingga berita ini dibuat, Syahrul Yasin Limpo masih berada di kediaman ibunya, sembari satu persatu keluarga berdatangan ke kediaman ibu SYL di jalan Haji Bau, Makassar (mnr/mtr)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Suami Istri Sudah Wudhu Tak Sengaja Bersentuhan, Siapa yang Batal? Buya Yahya Jelaskan Pandangan Berbagai Mazhab

Suami Istri Sudah Wudhu Tak Sengaja Bersentuhan, Siapa yang Batal? Buya Yahya Jelaskan Pandangan Berbagai Mazhab

Buya Yahya jelaskan pandangan berbagai mazhab mengenai hukum suami istri yang sudah wudhu nmaun bersentuhan secara tidak sengaja. Lalu bagaimankah hukumnya?
Ragnar Oratmangoen Akui Kesulitan Komunikasi dengan Pelatih Shin Tae-yong, Meskipun Sudah Belajar Budaya dan Agama Islam

Ragnar Oratmangoen Akui Kesulitan Komunikasi dengan Pelatih Shin Tae-yong, Meskipun Sudah Belajar Budaya dan Agama Islam

Hadir sebagai pemain naturalisasi, Ragnar Oratmangoen mengakui ada satu kendala yang buatnya kesulitan berbicara dengan pelatih Shin Tae-yong. Simak penjelasan
Orangtua Ethan Tetap Tuntut Keadilan Hukum Meski Dikabarkan Berdamai

Orangtua Ethan Tetap Tuntut Keadilan Hukum Meski Dikabarkan Berdamai

Orang tua Ethan Shawn (ES) pelajar SMAK Gloria Surabaya yang dipaksa sujud dan menggonggong oleh wali murid pelajar sekolah lain, menginginkan keadilan hukum kepada anaknya yang diperlakukan tidak manusiawi.
Mengenal Octagon: Arena Pertarungan UFC Berbentuk Segi Delapan yang Tak Bisa Semua Orang Masuk

Mengenal Octagon: Arena Pertarungan UFC Berbentuk Segi Delapan yang Tak Bisa Semua Orang Masuk

Mix Martial Art (MMA) telah menjadi fenomena global dan mampu mendatangkan banyak penggemar olahraga tersebut setelah UFC menjadi promotor terbesar dalam ajang MMA.
Polda Metro Jaya Terjunkan 1.500 Personel Amankan Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono Hari Ini

Polda Metro Jaya Terjunkan 1.500 Personel Amankan Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono Hari Ini

Polda Metro Jaya menerjunkan 1.500 personel untuk mengamankan kampanye akbar pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ridwan Kamil-Suswono.
Pelatih Jepang Baru Sadari 'Kartu As' Timnas Indonesia di Menit Terakhir Jelang Duel Panas, Tak Bisa Mengelak Lagi Anak Asuh STY Ternyata...

Pelatih Jepang Baru Sadari 'Kartu As' Timnas Indonesia di Menit Terakhir Jelang Duel Panas, Tak Bisa Mengelak Lagi Anak Asuh STY Ternyata...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, memberikan pandangan menarik menjelang laga melawan Timnas Indonesia. Tak bisa mengelak trik pamungkas anak asuh STY soal...
Trending
Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Jepang, Taisei Marukawa: Tidak Aneh Kalau Hasilnya...

Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Jepang, Taisei Marukawa: Tidak Aneh Kalau Hasilnya...

Laga Timnas Indonesia vs Jepang dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan berlangsung pada 15 November 2024 besok di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Omongan Pelatih Brasil Soal Welber Jardim Terbukti, Dulu Bilang Pemain Timnas Indonesia U-19 Itu Bakal Bersinar Jika...

Omongan Pelatih Brasil Soal Welber Jardim Terbukti, Dulu Bilang Pemain Timnas Indonesia U-19 Itu Bakal Bersinar Jika...

Mantan pelatih dari Tim Brasil U-17, Philip Leal, ternyata pernah menyoroti kualitas permainan dari penggawa Timnas Indonesia kelompok umur yakni Welber Jardim.
Wasit Timur Tengah Ramai-ramai Beri Dukungan pada Mooud Bonyadifard, Kirim Pesan Jelang Jadi Pengandil Laga Timnas Indonesia Vs Jepang 

Wasit Timur Tengah Ramai-ramai Beri Dukungan pada Mooud Bonyadifard, Kirim Pesan Jelang Jadi Pengandil Laga Timnas Indonesia Vs Jepang 

Mooud Bonyadifard akan menjadi wasit dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara Timnas Indonesia melawan Jepang. 
Padahal Sudah Imbang Lawan Timnas Indonesia, Bahrain Terheran-heran Masih Banyak Pihak yang Lebih Jagokan Skuad Garuda, Dragan Talajic sampai Bilang...

Padahal Sudah Imbang Lawan Timnas Indonesia, Bahrain Terheran-heran Masih Banyak Pihak yang Lebih Jagokan Skuad Garuda, Dragan Talajic sampai Bilang...

Bahrain kini makin terheran-heran, mengingat banyak pihak yang semakin percaya bahwa Timnas Indonesia memiliki peluang besar untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
Daftar Nama yang Telah Resmi Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, 3 Pemain Abroad Masuk

Daftar Nama yang Telah Resmi Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, 3 Pemain Abroad Masuk

Daftar 12 pemain sementara yang sudah resmi dipanggil Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia U-22 di ajang Piala AFF 2024 pada 5 Desember mendatang.
Tak Mau Tutup-tutupi, Betrand Peto Sampaikan Pesan Cinta untuk Sarwendah Setelah Tak Lagi Tinggal Bersama Ruben Onsu:  Aku Mau Bilang...

Tak Mau Tutup-tutupi, Betrand Peto Sampaikan Pesan Cinta untuk Sarwendah Setelah Tak Lagi Tinggal Bersama Ruben Onsu: Aku Mau Bilang...

Setelah bercerai dengan Ruben Onsu, Sarwendah kini tinggal bersama ketiga anaknya. Melihat sang bunda kini sendiri, Betrand Peto sampaikan pesan manis ini.
Jay Idzes Akhirnya Bertemu KW-nya, Netizen: Malah Bang Jay yang Kegirangan

Jay Idzes Akhirnya Bertemu KW-nya, Netizen: Malah Bang Jay yang Kegirangan

Timnas Indonesia kini memiliki pamor tinggi dengan suporter fanatik yang bahkan mengejar sampai ke hotel pemain. 
Selengkapnya
Viral