"Jangan mi saya (diwawancara)," singkat Agustina.
Terpisah, anggota DPRD Toraja Utara, Ratte Salurante, mengungkapkan jika Kepsek dipaksa mencari suara untuk memenangkan istri dan anak Bupati Toraja Utara Yohanis Bassang, Agustina Mangande dan Fherino Sakti Bassang yang maju di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024. Ratte meminta Bawaslu Toraja Utara untuk menindaklanjuti hal tersebut.
Ratte juga mengungkapkan jika masing-masing Kepsek diberi target mengumpulkan 200 suara untuk Agustina dan Fherino. Dia juga menjelaskan bahwa kepala sekolah diiming-imingi imbalan Rp 1 juta jika berhasil meraup suara sesuai target.
"(Informasi) ini akurat dan sudah menjadi rahasia umum di Toraja Utara, makanya Bawaslu harus segera turun mengusut, ini sudah dugaan pelanggaran Pemilu. Mereka itu ditarget 200 KTP atau suara untuk isteri dan anak Bupati di Pileg nanti. Kemudian dijanji juga Rp 1 juta satu orang kalau bisa kumpulkan itu suara," ucap Anggota DPRD Kabupaten Toraja Utara, Ratte Salurante. (jbt/frd)
Load more