Makassar, tvOnenews.com - Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo merespon terkait ramainya salam empat jari di media sosial jelang hari pencoblosan Pemilu 2024. Ganjar mengaku tidak tahu makna salam apa yang dimaksud saat ditanya oleh wartawan.
"(salam) empat jari itu apa?" tanyanya kepada wartawan saat berkampanye di Makassar, Selasa (30/1/2024).
Saat dijelaskan oleh wartawan arti salam empat jari yang trend di media sosial X, Ganjar mengaku belum ada pembahasan jika paslon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 1 maupun paslon 3 untuk berkoalisi.
Ganjar meminta agar pendukung maupun semua pihak untuk menunggu 14 Februari 2024 yang merupakan hari pencoblosan.
Ganjar mengatakan pasangan capres-cawapres yang bertarung di Pilpres 2024 hanya tiga pasangan. Ia juga menyebut tak akan bergabung dengan gerakan tersebut untuk mengalahkan pasangan Prabowo-Gibran.
"Enggak ada bergabung. Pemilihan ajak belum kok, kan pasangannya cuma 3, masa 4. Tunggu setelah 14 Februari," jelas Ganjar.
Sebelumnya gerakan kampanye salam empat jari tengah ramai di media sosial X dan instagram. Gerakan tersebut mengajak para netizen memilih pasangan Anies-Muhaimin atau Ganjar-Mahfud.
Load more