Sinjai, tvOnenews.com - Komisioner Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia (Bawaslu RI), Lolly Suhenty berkunjung ke Kabupaten Sinjai, Sabtu (24/02/2024) siang.
Kunjungannya tersebut dalam rangka melihat kondisi salah satu TPS yang sedang melaksanakan Pemungutan Suara Ulang (PSU).
TPS yang dikunjunginya yakni TPS 06 Kelurahan Balangnipa Kecamatan Sinjai Utara yang berlokasi di UPT SMA Negeri 1 Sinjai, Jalan Persatuan Raya.
Kunjungan Komisioner Bawaslu RI ini disambut langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Sinjai T.R Fahsul Falah, Ketua Bawaslu Sinjai M. Arsal Arifin, Ketua KPU Sinjai Muhammad Rusmin, serta Kapolres Sinjai AKBP Fery Nur Abdullah.
Usai memantau proses pemungutan suara di TPS 06 Balangnipa, Lolly melihat sejauh ini prosesnya berjalan dengan lancar.
“Dari pantauan sejauh ini, seluruh prosesnya berjalan dengan baik, lancar. Doakan saja semoga persoalan di TPS ini bisa selesai dan segera masuk di rekapitulasi tingkat kecamatan. Jadi tujuan kunjungan kami ini untuk memastikan PSU bisa berjalan dengan lancar tanpa hambatan,” ujarnya.
Sementara, Pj Bupati Sinjai juga merasa bersyukur, sebab keenam TPS yang melaksanakan PSU hari ini berjalan dengan lancar.
“Alhamdulillah bisa berjalan dengan lancar berkat dukungan dari semua pihak. Pesan saya, jalankan Pemilu dengan damai,” pungkasnya.
Keenam TPS yang melaksanakan PSU di Sinjai diantaranya, TPS 18 Kelurahan Biringere Kecamatan Sinjai Utara, TPS 23 Kelurahan Lappa Kecamatan Sinjai Utara, TPS 07 Kelurahan Balangnipa Kecamatan Sinjai Utara, TPS 06 Kelurahan Balangnipa Kecamatan Sinjai Utara, TPS 3 Kelurahan Samataring Kecamatan Sinjai Timur, dan TPS 21 Kelurahan Sangiaserri Kecamatan Sinjai Selatan. (art/frd)
Load more