Makassar, tvOnenews.com - Aksi demonstrasi bela Palestina Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM), di Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar berjalan dengan tertib dan damai di depan Kampus Unismuh, Jl. Sultan Alauddin, Makassar, Selasa (7/5/2025).
Aksi ini diikuti ribuan peserta yang terdiri dari civitas akademika dan mahasiswa Unismuh Makassar.
Pantauan tvOnenews.com, peserta aksi mulai bergerak dari dalam kampus dan berjalan kaki menuju panggung orasi yang berada di depan kampus pada pukul 10.00 Wita dan berakhir 12.00 Wita.
Dengan mengenakan pakaian putih bagi civitas akademika dan almamater kampus untuk mahasiswa, mereka kompak membetangkan spanduk sepanjang 70 m, diselingi dengan pertunjukan teatrikal dengan tema bela Palestina.
“Aksi ini merupakan bentuk kepedulian terhadap tragedi yang terjadi dan mendorong lebih banyak dukungan untuk Palestina,” ujar Rektor Unismuh Makassar, Prof Ambo Asse saat aksi demonstrsi bela Palestina usai.
Prof Ambo juga menyampaikan ada sepuluh poin pernyataan sikap tegas yang telah diserukan, hal ini diharapkan dapat berdampak signifikan dan menarik perhatian terhadap isu Palestina.
“Langkah lain yang kami lakukan delain melakukan aksi damai ini dengan terus mendorong Pemerintah indonesia mendukung Palestina,” ucapnya.
Untuk diketehui sebanyak 172 Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PMT) pada 7 Mei 2024 serentak melakukan aksi demonstrasi bela Palestina di seluruh Indonesia. (frd)
Load more