LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pelaku pembunuhan nenek dibekuk petugas.
Sumber :
  • Andri Rezky

Demi Harta Nyawa Nenek Melayang Ditangan Cucu dan Pacarnya

Peristiwa pembunuhan seorang nenek akhirnya temui titik terang. Petugas berhasil mengungkap pelaku pembunuhgan adalah cucu dari sang nenek bersama kekasihnya..

Kamis, 6 Juni 2024 - 21:37 WIB

Makassar, tvOnenews.com - Peristiwa pembunuhan seorang nenek Tarimah (66) di Jl Toddopuli, Makassar, akhirnya terungkap. Pelakunya ternyata adalah pasangan kekasih yang ternyata ingin merampok korban.

Peristiwanya terungkap berawal dari ditemukannya Tarimah yang meninggal misterius dengan luka memar di bagian leher dan wajahnya. Korban saat itu ditemukan meninggal dalam kondisi terlentang di tempat tidur kamar rumahnya, Jalan Toddopuli 18 Gang 2, Selasa (4/6/2024) lalu.

Saat korban ditemukan polisi mencurigai adanya indikasi pembunuhan sehingga langsung melakukan penyelidikan mendalam. Hasilnya terindentifikasi dua orang pelaku, yakni masing-masing cucu sang nenek bernama Vivi (19 ) bersama kekasihnya, Asrul (19). 

Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, Kompol Devi Sujana menjelaskan, pelaku sudah berniat melakukan pembunuhan dua minggu sebelum kejadian. Ia bahkan melakukan pencarian kapan manusia bertahan hidup jika ditutup pakai bantal.

Baca Juga :

"Beberapa hari sebelum kejadian, pelaku (Vivi) mengajak pacarnya (Asrul) untuk melakukan pembunuhan kepada korban," ujarnya saat mengekspose persitiwa itu di Mapolrestabes Makassar, Kamis (6/6/2024).

Lanjut Devi, awalnya pelaku kepada pacarnya menyampaikan ingin menagih utang sebanyak Rp80 juta kepada korban. Namun, sempat ditolak.

"Awalnya Asrul nolak, pada Senin pukul 23.00 WITA, ia mengajak lagi melakukan pembunuhan. Mengajak untuk mengantar ke rumah korban. Asrul diminta datang kembali ketika korban sudah tidur. Sekitar pukul 02.00 WITA, Asrul diminta kembali karena nenek sudah tidur," bebernya mengungkap kronologi pembunuhan.

"Kemudian pelaku perempuan masuk ke kamar memastikan sudah tidur atau belum. Sambil pelaku laki-laki menunggu di luar, kemudian di WA untuk masuk," sambungnya.

Kata Devi, usai masuk ke dalam rumah korban, Asrul mengambil remote AC yang kemudian digunakan untuk memukul beberapa kali ke kepala korban. Untuk memastikan korban telah meninggal, pelaku sempat mengecek nadinya.

"Untuk motifnya, pelaku membunuh korban karena ingin menguasai hartanya. Dimana pada saat penyelidikan, ada beberapa barang berharga tidak diambil, seperti cincin dan handphone untuk mengecoh polisi bahwa bukan untuk menguasai harta," jelasnya.

"Untuk pelaku kita kenakan pasal 340 KUHPidana subsider 365. Ancaman maksimal hukuman mati," tandas dia.

Adapun polisi menyita sejumlah barang bukti diantaranya hasil rampasan. Seperti sebuah sepatu yang dibelikan Vivi kepada Asrul sebagai hadiah. 

"Total Rp20 juta uang dirampas. Yang sudah dibelanjakan sekitar Rp3 juta," tutupnya.

Sebelumnya, jasad korban yang ditemukan di dalam rumahnya itu diketahui pertama kali oleh tetangganya. Mereka menaruh curiga lantaran korban tak kunjung keluar rumah di hingga siang.

Sementara, lampu di dalam rumahnya masih menyala. Padahal, pada Senin malam sebelumnya, kata korban masih didapati beraktivitas oleh tetangganya.

"Menurut keterangan, terakhir ketemu dengan (tetangga) sekitar pukul 21.00 WITA," kata Kapolsek Manggala, Kompol Syamsuardi yang pertama kali melakukan olah TKP. 

Lanjutnya, sang tetangga yang curiga akhirnya datang ke depan rumah korban dan memanggilnya, namun saat itu tidak ada respon sama sekali dari dalam.

"Pertama kali yang menemukan warga, terus disampaikan ke Babinkamtibmas sekitar pukul 12.56 Wita," jelasnya.

Merasa ada yang janggal, warga kemudian mencungkil jendela kamar di rumah tersebut. Setelah pintu rumah terbuka, Tarimah sudah didapati dalam kondisi terkapar tidak bernyawa di atas tempat tidurnya. Tak hanya itu, saat ditemukan, terdapat luka lebam pada leher dan wajah korban.

 

(ary/asm)

 

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Ditembak, Ini Kata Kabid Humas Polda Sumbar

Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Ditembak, Ini Kata Kabid Humas Polda Sumbar

Kasat Reskrim Polres Solok Selatan AKP Ryanto Ulil Anshar diduga ditembak oleh Kabag Ops Polres Selatan, kejadian penembakan itu terjadi pada Jumat (22/11/2024)
Dugaan Tak Netral, DPR RI Bakal Panggil Komisioner KPU dan Bawaslu  Jember

Dugaan Tak Netral, DPR RI Bakal Panggil Komisioner KPU dan Bawaslu Jember

DPR RI bakal memanggil penyelengara Pilkada, mulai dari KPU dan Bawsaslu Jember seiring adanya dugaan ketidaknetran penyelenggara dalam pelaksanaan Pilkada.
Circle Gigi Hadid Gabung Jadi Circle Azizah Salsha, Ini Profil Luna Bijl Model Top Kekasih Maarten Paes

Circle Gigi Hadid Gabung Jadi Circle Azizah Salsha, Ini Profil Luna Bijl Model Top Kekasih Maarten Paes

Luna Bijl untuk pertama kalinya menyaksikan aksi Maarten Paes ketika menaklukan Arab Saudi di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024) lalu. 
Inggris Berpotensi Beri Pendanaan Untuk Program 3 Juta Rumah

Inggris Berpotensi Beri Pendanaan Untuk Program 3 Juta Rumah

Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mengungkapkan bahwa ada potensi Inggris memberikan dukungan pendanaan untuk program 3 juta rumah Presiden Prabowo
Kompolnas Desak Polda Sumbar Usut Tuntas Kasus Polisi Tembak Polisi di Mapolres Solok Selatan

Kompolnas Desak Polda Sumbar Usut Tuntas Kasus Polisi Tembak Polisi di Mapolres Solok Selatan

Kompolnas minta Polda Sumbar mengusut tuntas kasus polisi tembak polisi di Mapolres Solok Selatan.
892 Peserta Seleksi CPNS Kemenkumham Ikuti Tes Kesehatan

892 Peserta Seleksi CPNS Kemenkumham Ikuti Tes Kesehatan

Kantor Wilayah Kemenkumham Provinsi Aceh, menyatakan sebanyak 892 peserta seleksi CPNS di kementerian tersebut mengikuti tes kesehatan dan psikotes. Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Provinsi Aceh Meurah Budiman di Banda Aceh, mengatakan peserta seleksi CPNS yang mengikuti tes kesehatan dan psikotes tersebut adalah mereka yang dinyatakan lulus ujian seleksi kompetensi dasar, Kamis.
Trending
Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf Jadi Bukti Krisis Kepercayaan Timnas Indonesia pada Shin Tae-yong

Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf Jadi Bukti Krisis Kepercayaan Timnas Indonesia pada Shin Tae-yong

Timnas Indonesia berhasil menaklukan Arab Saudi 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024). 
Media Thailand Bergumam, Kok Bisa Timnas Indonesia Menang Tanpa Kebobolan dari Arab Saudi, Padahal Negaranya Saja Kalau Lawan Mereka Harus...

Media Thailand Bergumam, Kok Bisa Timnas Indonesia Menang Tanpa Kebobolan dari Arab Saudi, Padahal Negaranya Saja Kalau Lawan Mereka Harus...

Keberhasilan Timnas Indonesia kandaskan Arab Saudi di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dapat reaksi dari media Thailand. Mereka merasa iri akan hal itu
Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tampil di luar negeri dan tak perlu lagi dinaturalisasi, para diaspora ini layak dipanggil Shin Tae-yong untuk perkuat Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2024.
Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Suasana ruang ganti Timnas Indonesia penuh semangat setelah Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes menyampaikan hal ini meskit tanpa Shin Tae-yong. Jay Idzes bilang
Terpopuler: FIFA Pastikan Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung Piala Dunia, hingga China yang Merasa Dicurangi Wasit Saat Lawan Jepang

Terpopuler: FIFA Pastikan Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung Piala Dunia, hingga China yang Merasa Dicurangi Wasit Saat Lawan Jepang

Fifa pastikan Timnas Indonesia bisa lolos langsung Piala Dunia asal memenuhi syarat ini, hingga China yang merasa dirugikan wasit, jadi dua kabar terpopuler.
Marselino Ferdinan Bikin Heboh di Inggris, Suporter Oxford United Siapkan Nyanyian Khusus untuk sang Bintang Timnas Indonesia

Marselino Ferdinan Bikin Heboh di Inggris, Suporter Oxford United Siapkan Nyanyian Khusus untuk sang Bintang Timnas Indonesia

Marselino Ferdinan mencuri perhatian usai membawa Timnas Indonesia mengalahkan Arab Saudi. Suporter Oxford United tak sabar menantikan debutnya di Liga Inggris.
Meski Menang dari Arab Saudi, Bung Towel Tetap Minta Shin Tae-yong Mundur

Meski Menang dari Arab Saudi, Bung Towel Tetap Minta Shin Tae-yong Mundur

Meski menang melawan Arab Saudi, Bung Towel tetap pada pendiriannya bahwa Shin Tae-yong harus mundur sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia. 
Selengkapnya
Viral