Sementara itu sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Mamuju Tengah, Hj Nisalwiyah, yang dihubungi via wa, Rabu (15/06/2022) membenarkan adanya video tersebut. Namun dia membantah kalau pasien yang masuk di Puskesmas Salugatta tersebut tidak dilayani oleh tenaga medis.
Menurut Nisalwiah, dalam video tersebut ada seorang tenaga medis yang membantu pasien, cuman tenaga medis tersebut tidak memakai pakaian dinas karena kondisi bukan jam kerja.
"Tidak benar itu kalau pasien yang masuk di Puskesmas Salugatta itu tidak dilayani tenaga medis," bantah Nisalwiyah.
Load more