Jambi, tvOnenews.com - Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono, salah satu korban selamat Helikopter Polri jwnis Super Bell 3001, akibat mendarat darurat di Bukit Tamia, Muara Emat, Kabupaten Kerinci, Jambi, Minggu (19/2/2023) akhirnya berhasil di evakuasi. Kapolda Jambi rencananya siang ini akan diberangkatkan ke Jakarta untuk mendapatkan perawatan intensif.
Wakil Kepala Kepolisian Daerah Jambi, Brigjen Pol Yudawan Roswinarso, mengatakan bahwa Kapolda Jambi yang sejak kemarin sore ditangani tim dokter di Rumah Sakit Bhayangkara, hari ini rencananya akan diberangkatkan ke Jakarta.
"Insya Allah hari ini, dan kita lihat situasinya dulu. Karena Kapolda mengalami patah dan ada keluhan pada bagian lengan, kalau yang lain insyaallah lebih tenang," ujar Wakapolda Jambi, yang didampingi Komandan Korem 042/Garuda Putih, Brigjen TNI Supriono pada Rabu (22/2/2023).
Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat, insan pers yang mengikuti dan seluruh tim Satgas yang telah melaksanakan evakuasi kemarin.
"Saya sangat bersyukur dengan Yang Maha Kuasa karena sejak pagi dan menjelang jam dua saya tidak yakin kabut asap akan keluar, dan sekitar pukul dua lebih sedikit bisa terang semua sampai pukul enam sore, itu berkat doa kita semua dan ridho dari Allah SWT," jelasnya. (tar/ree)
Load more