Musi Banyuasin, tvOnemews.com - Kapolres Musi Banyuasin AKBP Siswandi didampingi Oleh Kasat Lantas AKP Riky Mozam melakukan pengecekan jalur mudi Idul Fitri 1444 H atau di tahun 2023 ini.
Pengecekan jalur mudik ini dilakukan di jalan lintas Sekayu menuju musi Rawas pada Sabtu (15/4/2023). Dalam kondisi jalan yang siap dilalui para pemudik lebaran ini saat dini masih berlangsung perbaikan di beberapa titik, dalam tambal sulam. Sementara kondisi jalan yang bergelombang tidak mengganggu para pemudik.
Kapolres Musi Banyuasin AKBP Siswandi mengatakan, kondisi jalan yang bergelombang ini, sudah siap untuk dilalui oleh par pemudik lebaran kondisi jalan halus dan masih berlangsung perbaikan.
"Saya saat ini berada di Kecamatan Sangga Desa perbatasan antara Kabupaten Musi Banyuasin (MUBA) dengan Kabupaten Musi Rawas. Kondisi jalan aman untuk dilalui para pemudik lebaran khususnya yang akan melintas dijalan ini. Kami juga akan siapkan beberapa Pos Keamanan untuk menjaga para pemudik selama diperjalanan" pungkas Kapolres.
Sementara jalur lintas Sekayu - Betung kondisinya sudah sangat baik, tidak ada lagi jalan berlobang hanya saya bergelombang. Seluruh ruas jalan sudah selesai dilakukan perbaikan tambal sulam untuk memperlancar jalur mudik lebaran. (pka/fhr)
Load more