LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Anggota DPD RI Emma Yohana usai Nobar Film Buya Hamka.
Sumber :
  • Tim Tvone/Wahyudi

Nobar Film Buya Hamka, DPD RI Emma Yohana; Saat Ini Sulit Mencari Sosok Istri seperti Siti Raham

Banyak keteladanan yang mesti ditiru setelah menyaksikan sebuah film yang menceritakan kisah seorang tokoh besar Sumatera Barat, film tersebut adalah Buya Hamka

Kamis, 20 April 2023 - 12:45 WIB

Padang, tvOnenews.com – Banyak keteladanan yang mesti ditiru setelah menyaksikan sebuah film yang menceritakan kisah seorang tokoh besar Sumatera Barat. Film tersebut adalah Buya Hamka yang hari ini, Kamis (20/4/2023) bakal dirilis untuk umum di seluruh bioskop di Indonesia.

Senator asal Sumatera Barat, Hj. Emma Yohanna menyebutkan, tak hanya Buya Hamka, melainkan istri dari sastrawan terbaik Indonesia ini yang bernama Siti Raham Binti Endah. Menurut Emma, sulit mencari sosok perempuan zaman sekarang seperti beliau, jelasnya usai menggelar nonton bareng film Buya Hamka di Padang, Rabu (19/4/2023).

Emma Yohana sengaja menggelar nonton bareng tersebut bersama kelompok ibu-ibu dan remaja Kota Padang agar bisa menyaksikan langsung keteladanan dan nilai-nilai luhur yang muncul dari film besutan sutradara Fajar Bustomi yang juga menyutradarai film Dilan 1990.

“Bagi perempuan ada hal yang sangat perlu untuk kita teladani dari sosok istri Buya Hamka yakni Siti Raham. Ada nggak zaman sekarang perempuan yang sangat setia mendampingi suaminya seperti istri beliau,” tanya Emma. Ada memang, tapi yang betul-betul seperti kehalusan budi pekertinya, kesetiaannya, bagaimana dia melayani Buya Hamka sehari-hari, sepertinya saat ini sulit dicari, papar Anggota DPD RI ini.

Baca Juga :

“Sosok Siti Raham benar-benar langka untuk saat ini, tidak pernah ngomel, sangat bersabar, dan selalu memberikan kecerahan. Dalam keadaan apapun Buya Hamka dia tetap tenang dan tidak pernah merecoki pekerjaan suaminya selaku penulis kala itu,” timpal Emma Yohanna lagi.

Tentang sosok Buya Hamka, Senator perempuan ini juga sangat memuji Buya Hamka yang merupakan tokoh besar dan sangat luar biasa. Beliau punya prinsip dimanapun dia berada selalu memegang teguh agama dan adat istiadat. Sepertinya juga sulit mencari figur seperti Buya Hamka yang dalam film tersebut diperankan Vino G Bastian, tutur Emma Yohana lagi.

“Beliau orang yang sangat toleran sekali, dia tidak membeda-bedakan agama. Jika ada yang mengatakan Sumbar ini intoleran lah, radikal lah, itu sangat jauh sekali dengan kondisi Minangkabau sebenarnya hingga saat ini,” tegas Emma lagi.

Seiring dengan tinggi antusias masyarakat terutama generasi muda terhadap film tersebut, tentunya diharapkan semua nilai-nilai positif yang terkandung dalam film tersebut bisa menjadi contoh dan teladan bagi para penikmat film Indonesia bertemakan kebudayaan dan religi.

“Antusias masyarakat dengan film ini sangat luar biasa dan sangat membludak terutama ketika launching di Jakarta dulu, dan ini harus kita bumikan supaya anak anak kita tahu, ini loh tokoh kita Sumatera Barat yang merupakan tokoh agama, penyair, sastrawan, wartawan, penulis banyak buku-buku bernilai sastra yang tinggi,” harap Emma Yohana.

Buya Hamka memiliki nama asli Prof. Dr. Haji Abdul Malik Karim Amrullah. Dia adalah seorang ulama, sastrawan, dan tokoh pergerakan nasional Indonesia yang lahir pada 17 Februari 1908 di Sungai Batang, Agam, Sumatera Barat, dan meninggal pada 24 Juli 1981 di Jakarta.

Hamka dikenal sebagai seorang ulama yang aktif dalam gerakan keagamaan dan politik. Ia pernah menjadi anggota Majelis Syuro Muslimin Indonesia (Masyumi) dan ikut serta dalam Perang Kemerdekaan Indonesia. 

Selain itu, ia juga dikenal sebagai seorang penulis buku-buku Islam yang populer, seperti Tafsir Al-Azhar dan Ayat-ayat Suci. Selain karya-karya Islam, Hamka juga menulis novel-novel terkenal, seperti Di Bawah Lindungan Ka'bah dan Tenggelamnya Kapal van der Wijck. (Yud)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kevin Diks Marah dan Emosional usai Cetak Assist saat Bawa FC Copenhagen Hantam Lyngby BK 2-1 di Liga Denmark, Ada Apa?

Kevin Diks Marah dan Emosional usai Cetak Assist saat Bawa FC Copenhagen Hantam Lyngby BK 2-1 di Liga Denmark, Ada Apa?

Bek Timnas Indonesia, Kevin Diks mengaku sempat marah dan emosional usai mencetak assist saat membawa FC Copenhagen mengalahkan Lyngby BK di Liga Denmark 2024-2025.
Dorong Perkembangan Olahraga Senam, Petrokimia Gresik Apresiasi Prestasi Atlet Persani Jawa Timur

Dorong Perkembangan Olahraga Senam, Petrokimia Gresik Apresiasi Prestasi Atlet Persani Jawa Timur

Petrokimia Gresik, Pembina Persani Jawa Timur beri apresiasi berupa bonus total ratusan juta rupiah untuk atlet senam Jawa Timur
Brigjen TNI Elphis Murka! Mendengar AKP Dadang Dor Keponakannya AKP Ulil: Pengkhianat Rakyat!

Brigjen TNI Elphis Murka! Mendengar AKP Dadang Dor Keponakannya AKP Ulil: Pengkhianat Rakyat!

Kabar tewasnya Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil yang didor rekannya sendiri, yakni AKP Dadang Iskandar, pada Jumat (22/11/2024) dini hari.
Meski Dibantai Rekan Sendiri, Calvin Verdonk Justru Rebut Perhatian Pelatih NEC Nijmegen atas Performa Gemilangnya di Timnas Indonesia, Katanya... 

Meski Dibantai Rekan Sendiri, Calvin Verdonk Justru Rebut Perhatian Pelatih NEC Nijmegen atas Performa Gemilangnya di Timnas Indonesia, Katanya... 

Pelatih NEC Nijmegen, Rogier Meijer, akui kagum dengan performa Calvin Verdonk saat membela Timnas Indonesia dalam laga Jepang bersama Koki Ogawa, ia bilang..
Miliano Jonathans Buka-bukaan Soal Peluang Naturalisasi Dirinya, Penyerang Vitesse Ini Bilang Kalau Timnas Indonesia..

Miliano Jonathans Buka-bukaan Soal Peluang Naturalisasi Dirinya, Penyerang Vitesse Ini Bilang Kalau Timnas Indonesia..

Miliano Jonathans buka-bukaan soal peluang naturalisasi dirinya agar bisa memperkuat Timnas Indonesia. Kepada media Belanda penyerang Vitesse Arnhem bilang...
Media Inggris Sebut 5 Pemain Timnas Indonesia sedang Naik Daun di Eropa, Nomor 3 Pernah Buat Masalah Besar dengan Shin Tae-yong

Media Inggris Sebut 5 Pemain Timnas Indonesia sedang Naik Daun di Eropa, Nomor 3 Pernah Buat Masalah Besar dengan Shin Tae-yong

Media Inggris menyebut ada lima pemain Timnas Indonesia yang saat ini sedang naik daun di Eropa, termasuk salah satunya pernah bermasalah dengan Shin Tae-yong.
Trending
Media Inggris Sebut 5 Pemain Timnas Indonesia sedang Naik Daun di Eropa, Nomor 3 Pernah Buat Masalah Besar dengan Shin Tae-yong

Media Inggris Sebut 5 Pemain Timnas Indonesia sedang Naik Daun di Eropa, Nomor 3 Pernah Buat Masalah Besar dengan Shin Tae-yong

Media Inggris menyebut ada lima pemain Timnas Indonesia yang saat ini sedang naik daun di Eropa, termasuk salah satunya pernah bermasalah dengan Shin Tae-yong.
Meski Dibantai Rekan Sendiri, Calvin Verdonk Justru Rebut Perhatian Pelatih NEC Nijmegen atas Performa Gemilangnya di Timnas Indonesia, Katanya... 

Meski Dibantai Rekan Sendiri, Calvin Verdonk Justru Rebut Perhatian Pelatih NEC Nijmegen atas Performa Gemilangnya di Timnas Indonesia, Katanya... 

Pelatih NEC Nijmegen, Rogier Meijer, akui kagum dengan performa Calvin Verdonk saat membela Timnas Indonesia dalam laga Jepang bersama Koki Ogawa, ia bilang..
Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Maarten Paes kini menjadi kiper utama di Timnas Indonesia dan menjadi aktor utama dalam perkembangan Skuad Garuda sejak putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Singkat cerita, kejadian polisi tembak polisi terjadi pada Jumat (22/11/2024) dini hari. AKP Ulil Ryanto tewas usai menerima tembakan dari AKP Dadang Iskandar.
Miliano Jonathans Buka-bukaan Soal Peluang Naturalisasi Dirinya, Penyerang Vitesse Ini Bilang Kalau Timnas Indonesia..

Miliano Jonathans Buka-bukaan Soal Peluang Naturalisasi Dirinya, Penyerang Vitesse Ini Bilang Kalau Timnas Indonesia..

Miliano Jonathans buka-bukaan soal peluang naturalisasi dirinya agar bisa memperkuat Timnas Indonesia. Kepada media Belanda penyerang Vitesse Arnhem bilang...
Masih Ingat Darryl Verdonk? Saudara Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk yang Jadi Atlet Kickboxing, Kini Kabarnya...

Masih Ingat Darryl Verdonk? Saudara Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk yang Jadi Atlet Kickboxing, Kini Kabarnya...

Menilik profil dan kabar terbaru Darryl Verdonk, kakak kandung dari pemain Timnas Indonesia yakni Calvin Verdonk yang merupakan atlet kickboxing ternama.
Tagar STYOut Lumrah, Ketua Umum PSSI Erick Thohir Minta Suporter Konsisten Dukung Timnas Indonesia: Pelatih Arab Saudi yang Kalahkan Argentina Saja ...

Tagar STYOut Lumrah, Ketua Umum PSSI Erick Thohir Minta Suporter Konsisten Dukung Timnas Indonesia: Pelatih Arab Saudi yang Kalahkan Argentina Saja ...

Tagar STYOut tersebut berhenti setelah Timnas Indonesia mengalahkan Arab Saudi, namun Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut tagar tersebut tidak adil ketika kondisi Skuad Garuda kalah. 
Selengkapnya
Viral