Dijelaskan, 2 orang pelajar mengalami luka berat dan dirujuk ke rumah sakit Vita Insani Pematangsiantar, sedangkan yang lain, sebahagian sudah pulang ke rumah dan ada yang masih dirawat di RSU Tarutung.
"Kita imbau agar pengemudi kendaraan baik roda 2 maupun roda 4 khususnya angkutan umum berhati-hatilah selalu. Sosialisasi tentang Undang-Undang lalu lintas selalu kita lakukan di beberapa tempat, kiranya menjadi perhatian kita semua," harap Dahnial.
Untuk diketahui, mobil angkutan umum CV PO Silindung Nopol BB 1028 BE yang dikemudikan JP (40) terbalik di Jalan Umum Tarutung-Sipirok Km 04–05, tepatnya di Desa Lumban Siagian Jae Kecamatan Siatas Barita, Jumat (12/5/2023).
Kecelakaan terjadi karena mobil angkot tersebut melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Sipirok menuju Kita Tarutung.
"Tiba-tiba mobil angkot tersebut selip ke sebelah kiri searah tujuannya. Kemudian sopir banting stir ke kanan dan akhirnya mobil tidak terkendali lalu terbalik di badan jalan," terang Kasat Lantas Polres Taput. (ssg/haa)
Load more