Sementara itu, seorang jemaah haji asal Panyabungan Timur, Saunah Lobe Musa 71 tahun mengaku seharusnya berangkat pada tahun 2020 lalu, namun karena Covid-19 dan pembatasan umur pada tahun kemarin sehingga baru tahun ini punya kesempatan.
"Ia nak, seharusnya berangkat tahun 2020, tapi Covid tidak ada haji, tahun lalu tidak bisa ikut karena pembatasan umur juga tidak bisa ikut, Alhamdulillah tahun ini bisa berangkat, Alhamdulillah. Memang, kemarin saya sakit, ini pun belum selera makan,” terang Saunah Lobe Musa.
Jumlah jemaah haji asal Madina tahun 2023 ini 492 orang. Sekitar 35 persen calon berusia di atas 65 tahun atau lansia.
Jemaah haji asal Madina akan dibagi dalam dua kloter, kloter pertama atau kloter penuh sebanyak 355 orang berangkat hari ini, sementara sisanya bergabung dalam kloter 18 dan berangkat pada tanggal 8 Juni 2023. (rsr/lno)
Load more