Lampung Barat, tvOnenews.com - Polres Lampung Barat bersama Dinas Peternakan dan UPT Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) setempat sidak ke sejumlah kandang ternak sapi di wilayah tersebut guna memantau kesehatan hewan menjelang Idul Adha 1444 Hijriah.
Kapolres Lampung Barat AKBP Heri Sugeng Priyantho mengatakan, pihaknya bekerja sama dengan dinas terkait sidak ke sejumlah kandang sapi guna memonitor kemungkinan penyakit ternak di wilayah itu.
Ia mengatakan sidak bertujuan memonitor dan mencegah penyakit lumphy skin disease (LSD) serta penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak.
"Apabila ada hewan ternak yang terjangkit penyakit, maka akan dilakukan langkah-langkah penanggulangan dari dinas terkait. Hal itu bertujuan untuk mencegah terjadinya penularan penyakit hewan yang lebih banyak," kata dia.
Pihaknya telah mengimbau peternak tetap menjaga kebersihan kandang dan melaporkan ke dinas terkait apabila ada ternak yang terpapar penyakit.
"Agar segera melaporkan kepada Dinas Peternakan dan UPT Puskeswan, apabila ada hewan ternaknya terjangkit virus atau penyakit PMK. Hal itu dilakukan agar bisa ditangani dengan cepat, sehingga tidak menyebar ke hewan ternak lain," katanya. (ant/wna)
Load more