Padangsidimpuan, tvOnenews.com - Dua ekor ular jenis kobra masuk ke dalam sumur warga di Desa Pudun Jae, Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua, Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara (Sumut). Petugas Damkar berhasil dievakuasi ular tersebut dari dalam sumur.
Peristiwa itu terjadi pada Minggu (18/6/2023) sekira pukul 17.45 WIB. Kejadian itu berawal saat pemilik rumah Ali Torang Harahap (28) hendak menimba air sumur. Tiba-tiba, dirinya dikagetkan dengan kemunculan dua ekor ular jenis kobra. Spontan, warga tersebut langsung menghubungi petugas Damkar Kota Padangsidimpuan.
Tidak lama, petugas langsung terjun ke lokasi guna mengevakuasi ular dari sumur dengan kedalaman 6 meter. Sulitnya medan, membuat petugas kewalahan mengevakuasi ular.
Setelah berjibaku selama 30 menit, petugas akhirnya berhasil mengevakuasi 2 ular kobra tersebut.
"Ini ular jenis kobra, panjangnya 1,5 meter. Ada sepasang yang kita evakuasi. Kita khawatir ular ini nantinya akan membahayakan pemilik rumah," ungkap Arshadi Nasution kepada tvOnenews.com saat dikonfirmasi melalui telepon seluler pada Selasa (20/6/2023).
Setelah berhasil mengeluarkan 2 ekor ular tersebut dari dalam sumur petugas damkar langsung menangkap kedua ular tersebut dan memasukkan ke dalam goni.
Selanjutnya oleh petugas Damkar Padangsidimpuan, ular tersebut dibawa ke kantor Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padangsidimpuan. (dho/lno)
Load more